Lihat ke Halaman Asli

Sutiono Gunadi

TERVERIFIKASI

Blogger

Yang Lagi Tren Saat Tinggal di Rumah Saja

Diperbarui: 18 Juni 2021   01:30

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Webinar (sumber: komite.id)

Saat pencegahan penularan virus corona berlangsung, dalam tiga bulan terakhir ini banyak bermunculan acara seminar secara virtual. 

Kalau lazimnya seminar pada kondisi normal dilangsungkan di hotel atau ruangan khusus kini pada era pencegahan penularan virus corona bahkan hadir di rumah. 

Sebagai daya tarik pasti menampilkan nara sumber yang cukup kondang seperti pakar dibidangnya atau figur publik. 

Materi yang dibahas dari tema kesehatan hingga sales, politik bahkan ekonomi. Sarana yang digunakan pada umumnya tiga media yakni Instagram Live, Zoom dan Youtube.

Instagram Live

Seminar dengan media Instagram Live dapat disebutkan sebagai media yang paling sederhana. Ada host yang sekaligus berperan sebagai moderator dan narasumber yang membahas topik tertentu dan diakhiri dengan Q&A. 

Guna menarik minat pengunjung pada umumnya host menjanjikan hadiah yang dipilih dari penanya terbaik, ada yang memberikan souvenir seperti bantal, tumbler dan sedotan metal, hingga sepatu. 

Instagram Live ada yang murni brrbagi pengetahuan juga ada yang ditumpangi sponsor. Biasanya sponsor yang menyediakan hadiah bagi peserta. 

Peserta dapat mengajukan pertanyaan melalui fasiltas char yang akan dicatat oleh host merangkap moderator dan pertanyaan dijawab langsung oleh nara sumber.

Para selebritis nasional juga memanfaatkan Instagram Lives ini untuk menjangkau fansnya, di antara selebritis nasional yang pernah mengadakan Instagram Live adalah Raisa, Luna Maya dan Yuni Shara. Raisa paling sukses karena mampu menggaet ribuan peserta. Beberapa coach juga memanfaatkan Instagram Live seperti Deddy Budiman (sales) dan Ellies Sutisna (UMKM).

Zoom

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline