Lihat ke Halaman Asli

Sutiono Gunadi

TERVERIFIKASI

Blogger

Resto "Bumi Langit" dengan Konsep Makanan Organik

Diperbarui: 1 Juli 2017   01:25

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Resto Bumi Langit Bantul (sumber: www.bumilangit.org)

Rumah makan ini mendadak menjadi viral di kalangan para foodish, gara-gara dikunjungi mantan Presiden Amerika Serikat Barack Obama kemarin siang 29 Juni 2017.

Ketika saya berkunjung dua tahun lalu kondisinya sangat tenang dan asri. Lokasinya ditengah kerimbunan hutan kecil, terletak di jalan Imogiri-Mangunan Km.3, Desa Giriloyo, Wukirsari, Kabupaten Bantul. Resto berbentuk pendopo dengan atap berbentuk joglo ini memiliki beberapa kursi panjang dari bahan kayu dan beberapa kursi santai.

Pemilik resto ini Iskandar Woworuntu sangat senang berbincang dan berdiskusi dengan para tamunya  tentang bahan makanan yang sedang Anda santap, menurut kisahnya, semua menu diklaim sebagai menu sehat dari bahan organik.

Makanan organik adalah makanan yang diolah dari bahan pangan organik yang diproduksi tanpa penggunaan bahan kimia atau pestisida.

Bahan makanan diklaim semua alami, susu dari sapi piaraannya sendiri, cabe sayur organik dari kebun sendiri, mie nya dari bahan organik, beras nya beras coklat (anti diabetes). Menu  kuliner khas Bantul adalah Mie Letek, yang mie nya terbuat dari bahan tepung tapioka dan gaplek yang digiling oleh sapi piaraan mereka.  

Mie Letek (dokpri)

Beberapa menu lainnya, seperti Nasi Campur, dengan sayur rumahan seperti sayur bayam, sayur buncis, tauge, tahu dan tempe bacem serta terong balado. Nasi Goreng Kecombrang dengan Teri dan Pete,  Spaghetti Desa dari bahan ketela,  semuanya terbuat dari bahan alami yang terdapat di kebun pemilik. Juga terdapat menu camilan seperti pisang goreng dan roti panggang.

Nasi Campur (sumber: www.beritanews.id)

Untuk minuman tersedia aneka juice buah, seperti kombucha serai, murbei dan pilihan lain. Minuman lain yang menarik adalah Kefir, susu sapi yang difermentasi rasanya bak yoghurt asam, sehingga perlu ditambahkan selai buah atau madu.

Resto dengan konsep sehat dari bahan alami sekarang sedang mulai trend seperti yang dapat Anda temui di Tebet, Darmawangsa dan Pacific Place dengan Burgreens resto, serta Resto Organik di Serpong.

Sebelum meninggalkan resto Bumi Langit Bantul, saya sempat membeli beras coklat untuk di konsumsi beberapa minggu. Sejak itu saya mulai terbiasa menyantap beras berwarna, bisa coklat atau merah.

Semoga gaya hidup sehat yang kuterapkan bisa membawa hasil.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline