Lihat ke Halaman Asli

Surya Yudha, Ketika Hotel Berpadu Water Park

Diperbarui: 25 Juni 2015   04:29

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

1338620203168287268

MENGINAP di hotel selalu menyisakan kesan menarik. Hotel Surya Yudha Banjarnegara menyajikan keceriaan dengan konsep hotel yang terintegrasi water park. Setiap tamu dapat menikmati aneka wahana di water park secara gratis. Public Relation Hotel Surya Banjarnegara Nining Aryani  mengatakan water park telah dilengkapi dengan tujuh kolam berbagai tipe. Dengan begitu, baik anak-anak maupun dewasa dapat menikmati wahana. Ombak tsunami salah satunya. “Ada kolam anak-anak, kolam lagoon, kolam arus, dan ombak tsunami dengan kedalaman mulai 10 cm, 20 cm, 40 cm, hingga 150 cm,” katanya. “Kolam terapi ikan juga tersedia untuk, hanya dengan charge tambahan Rp7.500,” lanjutnya. Dalam peta wisata Jateng hotel Surya Yudha termasuk baru. Meski begitu, dengan fasilitas bintang tiga yang dimiliki hotel ini diprediksi akan segera menyita perhatian publik. Terlebih, sejumlah fasilitas terus dikembangkan. “Kami sedang bangun fasilitas karaoke, rafting di Sungai Serayu, juga hiflying fox dengan panjang 200 meter. Pengunjung akan merasakan sensasi meluncur di lintasan sepanjang itu,” katanya. Perpaduan hotel dan water park telah diakui tamu memberi kesan unik. Muji Prast, salah satu tamu, misalnya, mengaku menikmati perpaduan tersebut. “Hotel yang baru sekarang berada di belakang kolam renang, jadi kalo dari depan ya gak keliatan dan ada "jalan layang" di atas kolam renang untuk menuju ke hotelnya,” katanya. Surya Yudha park Banjarnegara memang terletak tak jauh dari Sungai Serayu. Kondisi alam demikian dimanfaatkan pengelola untuk mengintegrasikan hotel dengan wahana bermain dan bertualang. Setelah panggung terbuka berkonsep colloseum, finish line rafting, ruang karaoke tidak lama lagi akan dibuka.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline