Surat rindu dari ibu
Mengunjungi ladang-ladang menguning
Terbawa angin masa panen
Menggoda manyar-manyar yang kehilangan sarang
Rindu ibu menulis kabar
Untuk anak-anak yang dilahirkannya
Tentang perjalanan yang mengasuh
Dan jarak yang membesarkan
Rindu ibu menulis doa
Memohon jalan menemui