Lihat ke Halaman Asli

Suryan Nuloh Al Raniri

Pendidik, Penulis dan Pembicara

Memperdalam Hubungan Guru dan Murid

Diperbarui: 11 Juli 2023   07:10

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Memperdalam hubungan guru dan murid

Pada artikel sebelumnya yang berjudul tingkatan relasi guru dan murid, kita sudah mengenal tingkatan relasi, yaitu assignment, achievement, pleasure, contribution dan love. 

Tingkatan terrendah yaitu assignment, dimana relasi seorang guru hanya sebatas menggugurkan kewajiban saja, sedangkan tingkatan tertinggi relasi guru dan murid yaitu love (cinta kasih) , bagaimana caranya agar murid mendapatkan hal terbaik dalam hidupnya?. 

Setelah mengetahui tingkatan hubungan guru dan murid, bagaimana caranya memperdalam hubungan guru dan murid? Tentunya banyak sekali teori yang diungkapkan oleh para ahli. Namun kali ini, penulis akan berbagi praktik berdasarkan pengalaman dilapangan.

1. Menyapa murid

2. Makan bersama

3. Kunjungan rumah

Hal pertama yang harus dilakukan untuk memperdalam hubungan guru dan murid yaitu menyapa murid. Cara menyapa murid sebelum masuk kelas, biasanya seorang guru akan berdiri di depan gerbang atau didepan kelas. 

Kemudian menyapa nama mereka satu persatu sambil berjabat tangan atau salaman, ada juga yang fist bumps (salam tinju) dan high fives (tepuk tos). Dilanjutkan dengan menanyakan persitiwa yang sedang viral hari ini. Kegiatan tersebut dilakukan kembali saat murid akan pulang.

Kedua, makan bersama atau botram. Usahakan setiap satu minggu sekali, semua warga sekolah : guru, murid, dan staff TU membawa bekal makanan atau timbel. Buat kelompok kecil melingkar untuk makan bersama. 

Dalam kelompok kecil tersebut ada guru dan muridnya. Sambil makan, kita bisa berbagi makanan dan setelahnya bercerita kesukaan masing-masing murid dan harapannya untuk sekolah.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline