Lihat ke Halaman Asli

Supriyadi

Penulis

Asyiknya Berkebun di Rumah

Diperbarui: 28 Oktober 2023   12:43

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

dokumen pribadi

Asyiknya Berkebun Di Rumah

Akhir pekan adalah hari untuk keluarga. Banyak yang bisa kita lakukan di rumah bersama keluarga. Salah satunya adalah dengan berkebun. Aktifitas berkebun di rumah bisa menjadi sarana hiburan dan refreshing.

Apa saja sih yang bisa ditanam di rumah? Banyak sekali ragam tanaman yang bisa ditanam di rumah. Mulai dari aneka bunga seperti anggrek, mawar, melati, krisan, aglonema dan sebagainya. Hingga aneka tanaman buah di dalam pot (tabulampot) semacam mangga, klengkeng, jeruk, dewandaru, blimbing, anggur dan lain - lain.

Bukan itu saja. Kita juga bisa menanam aneka kebutuhan dapur semisal, seledri, lombok, kemangi, tomat, bawang daun, sawi, kangkung, bayam, dan lain - lain. Jadi untuk kebutuhan masak di dapur kita tinggal panen dari kebun sendiri. Tidak semua bahan memasak harus dibeli di warung.

Bahkan kita juga bisa menanam buah kesukaan di rumah. Melon misalnya. Kita bisa menikmati buah melon premium dengan menanam sendiri di kebun kita. Dengan mengikuti petunjuk cara menanam melon yang benar, bukan mustahil kita akan bisa memanen buah kesukaan kita.

dokumen pribadi


Menikmati buah hasil tanaman sendiri itu jelas berbeda sensasinya. Bukan hanya merasakan kelezatan rasa manis buahnya saja. Tapi kita bisa sekaligus merasakan kepuasan tiada tara akan keberhasilan proses menanam sendiri di kebun. Dan kepuasan menikmati buah hasil tanam sendiri ini tentu saja tidak ternilai harganya.

Untuk bisa berkebun di rumah tidak harus memiliki lahan yang luas. Yang penting ada kemauan untuk menanam kita bisa memanfaatkan setiap jengkal tempat yang ada di rumah kita. Kita bisa menanam di teras rumah. Atau bila perlu kita bisa menanam di atap rumah. Yang penting masih ada stand untuk menaruh pot atau polibag tanaman.

Jadi anda bisa coba lakukan mengisi akhir pekan dengan berkebun bersama keluarga di rumah. Kelak anda akan bisa menikmati aneka bunga yang bermekaran sambil menikmati buah - buahan dari hasil kebun.

Selamat mencoba.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline