Lihat ke Halaman Asli

Suprihadi SPd

Selalu ingin belajar banyak hal untuk dapat dijadikan tulisan yang bermanfaat.

Tari Pembukaan Pentas Ketoprak di Gedung Sriwedari Solo: Tari Gambyong (16/6/2024)

Diperbarui: 20 Juni 2024   09:43

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Tari Gambyong (dokpri)

Tari Pembukaan Pentas Ketoprak di Gedung Sriwedari Solo: Tari Gambyong (16/6/2024)

Pada hari Ahad (16/6/2024) kami berenam menyaksikan pertunjukan ketoprak di Gedung Sriwedari Solo, Jawa Tengah. Sebelum acara inti yaitu pertunjukan sandiwara ketoprak, disuguhkan tari-tarian yang diperagakan oleh lima orang wanita. Tari-tarian pembuka acara itu cukup enak ditonton. Musik gamelan yang mengiringi juga cukup nyaman terdengar di telinga.

Kebiasaan menampilkan tari-tarian sebelum pentas sandiwara ketoprak dimulai sudah berlangsung lama. Pada tahun 1980-an ketika perkumpulan ketoprak Siswo Budoyo dari Tulungagung mengadakan tour keliling Jawa, saya sering menyaksikan saat pentas diadakan di Klaten.

Waktu itu, pentas diadakan di Alun-Alun Klaten (Ngoro-Ngoro). Sebuah bangunan semi permanen dibuat di sebagian alun-alun. Biasanya tour ke Klaten diawali beberapa hari setelah puasa Ramadan (har kesekian Ramadan). Pentas berlanjut hingga lebaran tiba. Setelah beberapa hari lebaran, bangunan dibongkar. Pentas pindah ke kota lain.

Untuk bernostalgia dengan pertunjukan sandiwara ketoprak, pada hari Ahad (16/6/2024) itu saya mengajak lima trah Keluarga Sastro untuk menyaksikan pertunjukan ketoprak yang diadakan sepekan sekali pada hari Ahad di Gedung Sriwedari Solo.

Tari Gambyong selalu mengawali atau menjadi pertunjukan pembuka setiap pentas ketoprak. Malam hari itu, Tari Gambyong ditampilkan mulai pukul 20.12 WIB hingga pukul 20.22 WIB. Ada sekitar sepuluh menit, lima penari menampilkan kepiawaiannya dalam berolah rasa dan berolah anggota tubuh.

Warna kostum yang mencolok selalu dipilih oleh sang penari sehingga para penonton dapat dengan jelas menyaksikan para penari yang cukup luwes beraksi di atas panggung.

Untuk menikmati Tari Gambyong yang dipentaskan hari Ahad (16/6/2024) silakan menyaksikan dalam cuplikan video yang disertakan dalam tulisan ini. Selamat menikmati.***

Ditulis di rumah ibunda di Klaten, 20 Juni 2024 




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline