Kenangan saat Libur Lebaran Bersama Cucu (bagian 4)
Hari Jumat tanggal 21 April 2023 sore, saya menemani dua cucu bermain di ruang tamu. Zaki dan Zaskia tidak tampak lelah meskipun habis bermain di Alun-Alun Klaten. Keduanya tampak akrab bermain berdua.
Permainan sederhana dimainkan berdua dengan asyik. Sebuah bola kecil digelindingkan dari bagian atas permainan. Bola itu meluncur ke bawah melewati jalan yang melingkar-lingkar.
Selain memainkan bola-bola kecil yang digelindingkan, dua bocah itu menyelingi dengan bermain lato-lato kids yang tidak berbahaya bagi dua bocah itu. Lato-lato yang terbuat dari plastik itu berukuran cukup kecil. Ada gagang yang dipakai sebagai pegangan sehingga lebih mudah untuk memainkannya. Model lato-lto kids berbeda dengan lato-lato yang dijual untuk anak-anak dan orang dewasa yang umumnya berukuran lebih besar dan tanpa gagang pegangan.
Zaki dan Zaskia cepat bosan saat bermain suatu jenis permainan. Untung ada alat permainan lain yang dapat meningkatkan gerak otot, yaitu balon. Keduanya segera memainkan satu balon untuk dilempar secara bergantian. Namanya anak-anak, belum dapat bermain tangkap bola secara bergantian. Mereka masih bermain tanpa arah. Balon dilempakan ke segala arah sehingga harus segera memungut lagi.
Adik Tarti cukup berperan dalam memilhkan jenis permainan untuk kedua cucu kami tersebut. Saya tidak menyuruh atau mengarahkan untuk pemilihan jenis permainan itu. Mungkin faktor kebiasaan. Sudah cukup banyak keponakan yang diasuh oleh adik Tarti sehingga tidak ada kesulitan saat memilihkan jenis alat permainan untuk bocah-bocah sesuai usianya.
Penajam Paser Utara, 1 Mei 2023
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H