Sore ini, di Stadion Mahakam Kota Depok, akan tersaji laga kedua Liga 3 Zona Jabar Seri 1 2019. Tim yang kini menjadi kebanggaan Kota Depok, akan menjamu tim tetangga, Persebam FC Bogor.
Pada laga perdana, Tim yang dibesut secara mandiri, gotong royong, kekeluargaan oleh tokoh-tokoh sepak bola Depok yang masih sangat militan dan membuktikan bahwa Kota Depok tidak pernah akan habis dari geliat sepak bola, berhasil ditahan imbang oleh tuan rumah Bintang Timur FC Sukabumi di Stadion Korpri, Sukabumi, Senin (19/8/2019).
Setelah hengkangnya Persikad Depok dari tanah Margonda, maka Depok United diharapkan akan dapat meneruskan estafet keberhasilan Persikad, dan menjadi tim sepak bola profesional kebanggaan warga Depok.
Karenanya, keberhasilan Depok United langsung berada di Super Jalapa Liga 3 Jawa Barat 2019, bukan pekerjaan semudah membalik telapak tangan.
Waktu, tenaga, pikiran, dan dana telah dicurahkan oleh para pengurus militan tim yang saya juluki sebagai titisan Persikad Depok ini, dengan julukan "Laskar Depok".
Berbagai verifikasi yang dilakukan Tim Asprov Jabar, terhadap keberadaan Depok United hingga dapat berlaga di seri ini, patut diacungkan jempol untuk para penggawa yang menakodai Depok United.
Selain itu, laga yang akan tersaji di Stadion Mahakam, adalah berita menggembirakan bagi seluruh publik pecinta sepak bola Depok, bahwa sore ini, sudah ada Stadion layak di Kota Depok, dan siap di jadikan tempat tuan rumah atas nama Depok United yang bertanding dalam level Jawa Barat.
Semoga, laga sore ini, akan menjadi langkah awal bagi Depok United, untuk menarik minat dan membuka mata seluruh publik pecinta sepak bola di Kota Depok untuk turut hadir dan mendukung tim ini.
Tak terkecuali, harapannya akan ada dukungan selalu dari seluruh stakeholder di Kota Depok, mulai dari Wali Kota dan Wakil, Disporyata, KONI, Askot PSSI Depok, para pengusaha dan seluruh masyarakat Depok.
Kendati kini, di jersey Depok United telah tercantum logo jersey dan logo sebuah instansi, yakin, dukungannya belum seseuai dengan harapan. Namun demikian, logo jersey dan logo instansi yang kini sudah mejeng di kostum kebesaran Depok United, membuktikan bahwa keberadaan Depok United sudah dipercaya. Depok United juga masih sangat menunggu dukungan dari semua instansi/perusahaan dan stakeholder terkait di Kota Depok untuk turut menjadi bagian dari keberadaan tim ini.
Semoga laga nanti sore, akan menjadi berkah dan awal kesuksesan Depok United untuk Depok United sendiri dan untuk persepak bolaan Kota Depok.