Lihat ke Halaman Asli

Sunarwan

Guru Pembelajar

Data yang Diperlukan untuk Setup MYOB

Diperbarui: 21 Juli 2022   17:37

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokpri

Persiapan data awal

Apa yang harus kita persiapkan untuk mengaplikasikan software MYOB pada kasus perusahaan sesungguhnya.

Jawaban pertama dan harus ada adalah data awal posisi keuangan perusahaan, minimal memiliki laporan neraca, meskipun daftar akunnya sangat terbatas. Laporan yang menampilkan jumsalah aset. Aset bisa berupa lancar (kas, piutang, persediaan dll)  dan aset tetap (tanah, Gedung, kendaraan ), hutang dan modal. Meskipun demikian perusahaan dapat menyempurnakan data tersebut saat setup database.

Persiapan manual

  • Tentukan periode pembukuan
  • Daftar Akun
  • Susun daftar pelanggan
  • Daftar supplier
  • Susun daftar barang/jasa

PERSIAPAN MANUAL

  • Menentukan Periode Pembukuan

Perusahaan harus menentukan periode pembukuan sebagai landasan bagi perusahaan untuk melaporkan perusahaannya. Pada umumnya perusahaan menggunakan periode akuntansi (di Indonesia) mengikuti tahun takawim / kalender yaitu mulai 1 Januari - 31 Desember pada tahun yang sama.

Contoh periode umum (tahun takwim)

Selain tahun takwim, jika perusahaan menggunakan periode khusus (tahun buku) maka convertion month tidak harus dari bulan januari dan last month tidak harus desember. Misalkan dalam institusi awal tahun dimulali bulan JUli dan akhir tahun pada bulan Juni. Namun demikian jika dikaitkan dengan perpajakan di Indonesia lazimnya perusahaan menggunakan tahun takwim, karena pelaporan pajak pada bulan berikutnya setelah desember. Bagi yang sedang belajar MYOB dapat menentukan Convertion month dan last month tersebut sesuai dengan kasus soal yang dibahas.

  • Menentukan Daftar Akun

Susunlah daftar akun sesuai dengan kebutuhan perusahaan, mengacu pada IFRS atau SAK di Indonesia. Jika perusahaan masih kecil, dapat menyesuaikn dengan SAK UMKM atau standar akun yang relevan. Perusahaan juga dapat menggunakan list Account yang disediakn oleh MYOB, atau mengedit sendiri dari list tersebut.

Contoh daftar akun (dalam MYOB)

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline