Lihat ke Halaman Asli

SDN 02 Tegalrejo Antusias Merayakan Hari Santri Nasional dan Maulid Nabi Muhammad

Diperbarui: 24 Oktober 2022   02:24

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

SDN 02 TEGALREJO ANTUSIAS MERAYAKAN HARI SANTRI NASIONAL dan MAULID NABI MUHAMMAD 1444 H.

Pada tanggal 22 Oktober 2022, tepatnya jam 07:00 pagi siswa siswi dan para guru melaksanakan upacara peringatan Hari Santri Nasional, upacara berjalan dengan baik dan penuh dengan khidmat. Upacara diadakan dengan harapan perjuangan para ulama dapat dijadikan teladan oleh para santri saat ini.
Momentum Hari Santri Nasional (HSN) adalah sangat penting bagi bangsa Indonesia. Sejak ditetapkan oleh Presiden Jokowi pada 22 Oktober 2015, pada hakikatnya adalah perjuangan santri yang dipimpin oleh para ulama dalam rangka usaha perjuangan mempertahankan NKRI yang merdeka dan berdaulat. Ucap Kepsek SDN 02 Tegalrejo ibu maryam.
Tidak hanya itu, SDN 02 Tegalrejo juga memeriahkan maulid Nabi Muhammad SAW 1444 Hijriah. Esensi dari peringatan Maulid Nabi Muhammad Salallahualaihi Wa Sallam sesungguhnya adalah untuk meneladani setiap pikiran, ucapan dan tindakan Rasulallah. Kita patut meneladani buah pikiran yang cerdas dan jernih, ucapan yang santun dan lembut, serta tindakan yang arif dan bijaksana itulah perilaku yang diwarnai oleh AL Quranul Karim. Ucap Ustadz Ahmad Basuni (Penceramah).




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline