Lihat ke Halaman Asli

Puisi │Menolak Jujur

Diperbarui: 23 Agustus 2018   11:17

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

ilustrasi: javadesindo art

tatkala dunia penuh kemunafikan ... mengungkap fakta kadang menakutkan ... kejujuran seakan menjadi suatu kelangkaan ... saat kebusukan tak lagi bisa disembunyikan ... tak punya malu dianggap sebagai kewajaran

haruskah keterbukaan lalu disalahkan ... dan berlagak sok menghargai hak asasi ... terlucuti kepalsuan diri memang menyakitkan ... lalu berlindung seakan menjadi diri yang terzolimi

kerukunan dalam kebejatan sungguh keji ... perbedaan demi kebenaran itu keniscayaan ... ketika harga diri tidak ingin ternodai ... hanya mungkin terjadi lewat keutamaan

kehidupan akan terasa kejam mencekam ... apabila senantiasa diri menolak jujur ... kebersamaan akan berlangsung tenteram ... apabila diri senantiasa bertafakur dan bersyukur

kalimat bijak kadang bikin tersedak ... bagi siapa pun yang selalu menolak ... koreksi diri kadang tak cukup dengan bujuk ... seringkali harus dengan perihnya cambuk

***

Solo, Kamis, 23 Agustus 2018, 10:46

'salam hangat penuh cinta'

Suko Waspodo

suka idea

antologi puisi suko




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline