TAHUN 2014 sudah menjelang. Ada ratusan film yang bakal berlaga di layar lebar guna menarik hati penonton. Beragam jenis tema, sudut pandang, pemeran dan efek spesial pun bakal memanjakan penggemar film.
Film-film apa saja yang patut 'diwaspadai' selama tahun 2014? Ini beberapa di antaranya.
1. Jack Ryan: Shadow Recruit
[caption id="attachment_303779" align="aligncenter" width="570" caption="screenrant.com"][/caption] Jack Ryan adalah karakter terkenal ciptaan novelis Tom Clancy. Sosok Jack Ryan sudah sering diangkat ke layar lebar, antara lain diperankan Alec Baldwin (The Hunt for Red October, 1990), Harrison Ford (Patriot Games, 1992) dan Clear and Present Danger (1994) dan Ben Affleck (The Sum of All Fears, 2002). Versi terbaru yang bakal tayang 17 Januari 2014, Jack Ryan diperankan Chris Pine, yang mengangkat namanya sebagai Captain james T Kirk dalam dwilogi Star Trek.
Bagi yang menyukai kisah spionase, film Jack Ryan: Shadow Recruit yang disutradarai Kenneth Branagh ini tak boleh dilewatkan.
2. The Raid 2: Berandal
[caption id="attachment_303780" align="aligncenter" width="570" caption="screenrant.com"]
[/caption] Merupakan sekuel dari The Raid: Redemption yang di tahun 2012 lalu sempat mengguncang dunia internasional. Film Berandal ini berkisah tentang sepak terjang Rama (Iko Uwais) memberantas para berandalan di Jakarta.
Film yang juga dibintangi Alex Abbad, Julie Estelle, Tio Pakusadewo, Arifin Putra dan Oka Antara ini akan tayang secara internasional pada 28 Maret 2014.
3. Noah [caption id="attachment_303781" align="aligncenter" width="270" caption="wikipedia.org"] [/caption]
Film bertema religi relatif jarang dibuat. Salah satu film religi yang lumayan sukses secara komersil adalah The Passion of the Christ, yang beredar tahun 2004.