Lihat ke Halaman Asli

sujarwo

menyajikan informasi teraktual seputar Kota Lubuklinggau

Kepengin Uang Mudah, AS dan JS Gelapkan Barang Perusahaan, Tim Macan Linggau Kandangkan Pelaku

Diperbarui: 7 Desember 2022   14:38

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dok. pribadi/Polres Lubuklinggau

Lubuklinggau -- Sumsel. Polres Lubuklinggau Polda Sumsel amankan 2 orang pelaku penggelapan Velg dan Ban mobil milik perusahaan Pihak PT. BRU Baniah Kec. Karang Jaya Kab. Muratara, Senin (6/12/22)

Kapolres Lubuklinggau Polda Sumsel AKBP Harissandi melalui Kasat Reskrim AKP Robi Sugara di dampingi Kanit Pidum IPDA Jemmy Amin Gumayel menerangkan (06/12/22) "bahwa benar saat ini, Polres Lubuklinggau sedang menangani kasus penggelapan di PT. BRU Kab. Muratara

Peristiwa tersebut berawal tersangka AS (31), Sopir, warga Desa Bukit Langkap Kec. Karang Jaya Kab. Musi Rawas Utara yang menguasai kendaraan Mobil Dump Truck Dutro BG 8218 UK menukar sebanyak 4 (empat) pasang Velg dan Ban Mobil.

Dalam melancarkan aksinya, AS dibantu oleh Tersangka JS (24), sopir, warga Kel. Sumber Agung Kec. Lubuklinggau Utara I Kota Lubuklinggau  yang menunjukan dimana lokasi orang yang mau menerima tukar Velg dan Ban.

Dari pengakuan tersangak AS setelah diamankan, ianya mendapat keuntungan Rp.3.000.000, sementara tersangka JS diberi uang Rp. 100.000 karena telah membantunya, keduanya dijerat pasal 374 KUHPidana Jo 55 dan 56 KUHPidana tentang Penggelapan dalam jabatan sebagai pekerjaannya." Ujar Kasat Reskrim

Ditambahkan Kanit Pidum, Penyelidikan dan Penangkapan tersangka AS dan JS berawal dari  Gabungan Tim Macan Linggau Sat Reskrim Polres Lubuklinggau bersama Unit Pidum Sat Reskrim Polres Muratara, "Kedua tersangka kami amankan tanpa perlawanan, saat ini setelah Gelar Perkara, kedua tersangka kami lakukan penahanan di Polres Lubuklinggau, kasus ini masih kami kembangkan, menurut keterangan tersangka, 2 (pasang) Velg dan Ban ditukar di Kota Lubuklinggau, duanya lagi di wilayah Kab. Musi Rawas" jelas Kanit.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline