Lihat ke Halaman Asli

Saverinus Suhardin

Perawat penulis

Tokoh Cerita yang Hidup

Diperbarui: 15 Mei 2023   12:29

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber foto dari goodreads

Judul              : Kode Etik Laki-laki Simpanan

Penulis           : Robertus Aldo Nishauf

Penerbit         : Buku Fanu

Tahun terbit   : Cetakan 1, Maret 2019

Ketebalan      : 12,5 x 19 cm; Vi + 102 hlm

ISBN               : -

Siapa sebenarnya Robertus Aldo Nishauf yang mengarang kumpulan cerpen "Kode Etik Laki-laki Simpanan" ini? Ia memperkenalkan diri sebagai penulis yang lahir-besar di Timor Barat dalam biografi yang tertulis pada halamam akhirnya bukunya itu.

Saya tinggal di tempat yang sama. Sebagai penulis baru yang ingin terus belajar, saya selalu berusaha belajar dari penulis-penulis lain yang ada di sekitar saya. Selama upaya berguru itu, saya belum pernah berkenalan langsung atau sekadar mendengari cerita orang perihal nama Robertus Aldo Nishauf ini.

Saya menyadari, Timor Barat ini memang cukup luas. Bisa jadi lingkaran pertemanan saya saja yang sempit, sementara penulis yang biasa disapa Aldo itu berada di titik-titik yang mungkin tidak pernah saya jangkau. Atau, mungkinkah ia hanya tokoh yang sengaja diada-adakan?

Kita tinggalkan dulu perihal latar belakang penulisnya itu, mari sedikit membahas 10 cerita pendek yang ia tulis. Kesan umum yang saya peroleh, penulisnya berhasil membuat cerita yang baik; cerita yang bisa dinikmati dalam sekali duduk; cerita yang berhasil membuat pembacanya berpikir dan mengembangkan imajinasi. Pendek kata, itu salah satu buku cerpen yang baik menurut saya.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline