Lihat ke Halaman Asli

Suhadi Sastrawijaya

Suhadi Sastrawijaya

Malam yang Gaduh

Diperbarui: 1 Juli 2023   22:10

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber gambar: otomotif.kompas.com

Malam yang Gaduh
Karya: Suhadi Sastrawijaya

Klakson motor bersahutan
Membelah kegelapan malam
Menggelisahkan orang-orang yang hendak beranjak pada mimpinya
Sementara aku masih berkutat dengan pena
Menggoreskan sajak dari hati yang penuh sesak
Sesak bukan karena bisingnya kendaraan
Tapi kepenatan penantian yang belum ada ujungnya

Kapankah kiranya ku bertaut dalam benang cinta
Sebagai sulaman indah yang berwarna sapta
Seperti bianglala yang menghias langit senja

Gaduhnya malam tak sepadan dengan kerasnya kegaduhan hati
Yang merintih karena rindu memerih
Bayang-bayang duka nestapa
Selalu saja menggoda
Hingga aku sering dibuat resah
Dan hampir hilang kesabaran

1 Juli 2023, ketika malam masih ramai




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline