Lihat ke Halaman Asli

Sucen

Hidup itu sederhana, putuskan dan jangan pernah menyesalinya.

Badan Kerja Sama antar Desa Fasilitasi Bintek Perubahan APBDES Tahun 2020

Diperbarui: 5 Agustus 2020   10:52

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dok.pri

Perlu kami sampaikan bahwa kegiatan hari ini dengan keterbatasan waktu sehingga kami dari Badan Kerjasama Antar Desa (BKAD) dirasa belum maksimal mengingat kami baru dibentuk kemarin dan atas segala kekurangannya mohon dimaafkan demikian disampaikan  Imam Subekhi Kepala Desa Songgom Lor sekaligus sebagai Sekretaris BKAD.

Kali ini BKAD Fasilitasi Kegiatan Bimbingan Teknis Perubahan Anggaran Pendapatan dan Brlanja Desa (APBDES.P) di aula kantor Kecamatan Songgom pada rabu, (05/08/2020).

Camat Songgom Mochamad Sodiq, S.STP., M.Si dalam sambutannya menyinggung temuan terkait gizi buruk yang ada di wilayah Kecamatan Songgom yang cukup mengagetkan tercatat ada 84 balita yang tersebar di 10 desa di Kecamatan Songgom.

Untuk itu pada kesempatan ini pada perubahan APBDES. P agar dianggarkan penanggulangan gizi buruk. Ujar Mohamad Sodiq.

Hari ini narasumber yang akan mengisi acara ini ada dari Bidan.

Camat Songgom menegaskan apa apa saja yang bisa dilakukan perubahan pastikan anggarannya belum dicairkan. Pungkasnya

Perubahan APBDES sebagai tindak lanjut dari perpanjangan  Bantuan Langsung Tunai yang dialokasikan selama 3 bulan. Juli - September kedepan.

Secara teknis terkait perubahan di sistem keuangan desa (Siskeudes) dipandu oleh tim RTIK Kabupaten Andriyanto.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline