Lihat ke Halaman Asli

Sugeng Hardianto

Wirausaha Mandiri

Pengalaman Mengesankan Klaim Asuransi Axa Mandiri

Diperbarui: 26 Oktober 2016   15:50

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ekonomi. Sumber ilustrasi: PEXELS/Caruizp

Tulisan ini sama sekali bukan merupakan promosi atau iklan titipan , ...sama sekali bukan , tetapi sebagai bentuk apresiasi dari pelanggan terhadap satu bentuk layanan yang sangat berorientasi konsumen.

Beberapa waktu yang lalu kendaraan kami mengalami satu kecelakaan sehingga salah satu bagian body mengalami kerusakan . Karena kebetulan kendaraan ini masih ikut produk asuransi tepatnya Mandiri Axa General Insurance maka saya menghubungi Call Centre nya , dari pihak Call centre menyarankan untuk mendownload aplikasi My Axa Mandiri  meskipun atas laporan kami pihak axa mandiri tetap memprosesnya secara manual , mana yang lebih cepat katanya.

Sayapun lantas mendownload aplikasi tersebut melalui playstore dan setelah membuka aplikasinya dari aplikasi tersebut diminta untuk mengisi data data terkait data diri dan accident yang terjadi . Dari aplikasi tersebut kita juga diminta untuk meng upload photo bagian kendaraan yang mengalami kecelakaan dan juga SIM pengemudi . Pengisian data dalam aplikasi tersebut sangat mudah dan gak rumit. Setelah semua data diisi tinggal tekan send .

Ga pakai lama besoknya pihak asuransi Axa Mandiri di Pekanbaru dimana kami tinggal langsung menghubungi  dan kami diminta memilih bengkel rekanan mana yang paling dekat dengan lokasi tempat tinggal kami .setelah itu kamipun memutuskan salah satu bengkel yang paling dekat rumah untuk kami datangi besok.

Tetapi karena besok kami masih ada kesibukan jadi belum sempat datang ke bengkelnya ,  dan pihak asuransinya menelepon kami “ Pak kapan kendaraanya dibawa ke bengkel ?  Wah ..baru kali ini jujur saja ketemu asuransi yang kayak begini . kami pernah ikut asuransi mobil kami sebelumnya , pada saat klaim waduh...ribetnya minta ampun. Mana kita disuruh datang ke kantornya, ngisi dokumen berlembar lembar  , nunggu persetujuan klaimnya , mana kendaraan nya sdh berhari hari di bengkel dan pihak bengkel tak akan mau kerjakan sebelum ada SPK dari pihak asuransi .

Dan setelah kendaraan kami bawa ke bengkel yang cukup ternama dan bukan bengkel pinggir jalan . Pihak bengkel tsb langsung menghubungi pihak asuransi axa mandiri dan saat itu juga kendaraan langsung ditangani ga pakai lama dan setelah selesai perbaikan di bengkel,  tinggal tanda tangan doang bayar administrasi selesai. Semudah itu sesimpel itu ..wah mantap juga nih asuransi kata saya dalam hati dan malah saya blas ga ketemu sama orang asuransinya . recommended..




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline