Dalam Rangka menyambut HAB Kemenag Bantul yang ke-79 , MTsN 4 Bantul mengadakan Khataman Alquran 30 juz oleh siswa Kelas 7,8,dan 9 sejumlah 720 siswa. Khataman dilaksanakan pada hari Kamis Pon tanggal 12 Desember 2024. Khataman Alquran yang melibatkan semua siswa MTsN 4 Bantul dimulai pukul 7.00 sampai 7.30. Pelaksanaan Khataman Alquran di kelas masing-masing. Kelas 7 H,8H, dan 9H pelaksanaan di masjid Baitul 'Ilmi MTsN 4 Bantul.
Pelaksanaan Khataman tersebut berjalan dengan baik dan tepat sesuai dengan waktu yang disediakan oleh madrasah di awal kegiatan belajar mengajar. Hari Kamis tanggal 12 Desember 2024 KBM berupa remidi dan pengayaan
Adapun pembagian juz tiap kelas mendapat jatah 5 juz dan setiap siswa mendapat tugas membaca Alquran sebanyak 2 atau 3 lembar. Waktu 30 menit cukup untuk menyelesaikan bacaan Alquran.
Kepala MTsN 4 Bantul,Sugeng Muhari menyampaikan bahwa kegiatan Khataman Alquran dilakukan oleh siswa untuk menanamkan rasa cinta kepada Alquran dan bisa melaksanakan ajaran yang ter kandung dalam Alquran serta bisa menerapkan dalam kehidupan di madrasah dan di rumah . Para siswa bisa menjadi contoh teladan yang baik di masyarakat sekitarnya . Bagi siswa kelas 7, 8, dan 9 bisa menjaga hafalan yang sudah dikuasai selama di madrasah dan sebagai bekal untuk ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi.(Sud)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H