MTsN 4 Bantul pada hari Selasa tanggal 30 April 2024 melaksanakan Assement Madrasah hari yang kedua yang diikuti 221 siswa di gedung yang representatif tepatnya di Karanggayam Bantul Yogyakarta .
Hari kedua yang diujikan mata pelajaran Matematika dan Aqidah Akhlak. Assement dimulai dari jam 7.30 WIB sampai 11.30 WIB. Waktu yan disediakan panitia sudah cukup untuk mengerjakan soal-soal baik matematika maupun Aqidah Akhlak.
Kelas yang digunakan untuk Assement Madrasah tahun ajaran 2023-2024 sejumlah 16 kelas sehingga anak kelas 7 dan 8 bergantian masuk di madrasah. Dengan demikian akan menjaga ketenangan di madrasah waktu ujian madrasah berjalan
Assesment Madrasah hari kedua betul-betul nyaman ,tertib, dan lancar dalam pelaksanaannya. Hal itu terlihat semua ruang ujian madrasah yang tampak tenang serta tidak ada kegaduhan di ruang kelas tempat ujian. Penggunaan Aplikasi JMD juga tidak ada hambatan . Di beberpa ruang tidak dijumpai siswa yang terlambat dari 221 siswa
Dalam kesempatan itu Kepala MTsN 4 Bantul Sugeng Muhari S.Pd MPd menyampaikan bahwa siswa kelas 9 dapat mengerjakan soal dengan percaya diri dan jujur selama ujian madrasah berlangsung. Nilai yang diperoleh membawa barokah dan berkah untuk masa depan anak didik. Dengan demikian terbentuk pribadi yang berkarakter Islami.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H