Ada hal yang menarik ketika kita membincang soal wakil rakyat. Sekali-kali memang kita harus membincangnya, jangan hanya rakyat yang dibincang oleh mereka kita juga harus membincangnya.
Pernahkah terlintas dalam pikiran kita sebetulnya apa sih yang menjadi motivasi awal mereka sehingga mau mencalonkan diri menjadi wakil rakyat,?
Saya bertanya-tanya kenapa banyak orang tertarik menjadi wakil rakyat, hingga banyak orang berencana ingin mencalonkan diri jadi wakil rakyat di tahun 2024 mendatang.
DPRD Lebak
Posisi DPRD di Kabupaten Lebak menjadi hal yang menarik untuk dibincang. Pasalnya, jabatan wakil rakyat di Lebak menjadi daya tarik sendiri bagi masyarakat Lebak.
Menurut data Pemilu tahun 2019 tercatat bahwa calon tetap wakil rakyat (DPRD) di Kabupaten Lebak di semua Dapil dikuti oleh 20 Partai Politik.
Jumlah Daerah Pemilihan (Dapil) di Lebak sebanyak 6 Dapil. Dapil 1 (Cibadak, Kalanganyar, Rangkasbitung dan Warunggunung).
Dapil 2 (Cipanas, Curug Bitung, Lebakgedong, Maja dan Sajira), Dapil 3 (Bojongmanik, Cikarang, Cirinten, Leuwidamar, Muncang, Sobang).
Dapil 4 (Bayah, Cibeber, Cihara, Cilograng, Panggarangan), Dapil 5 (Cigemblong, Cijaku, Malingping, Wanasalam), Dapil 6 (Banjarsari, Cileles, Cikulur, Gunungkencana).
Jumlah calon tetap DPRD Lebak pada tahun 2019, seperti dikutip dari lebakkabppid.kpu.go.id dari masing-masing partai tersebut adalah sebagai berikut;