Lihat ke Halaman Asli

Sang Dosen

Diperbarui: 26 Juni 2015   11:04

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pada suatu hari, seorang dosen baru masuk ke dalam kelas. Dosen yang belum dikenal oleh para mahasiswanya.

“Sebagai perkenalan..”, sepatah dua patah kata terucap dri mulut sang dosen.“Minggu depan saya akan mengadakan ujian kepada kalian”

Sang dosen mengacungkan sebuah buku. Tidak tebal tapi tidak pula tipis. Sedang-sedang saja.

“Materi yang saya ujikan semuanya dari buku ini”

“Tidak kurang juga tidak lebih”, sambung kata sang dosen. “Semuanya ada di buku ini”

Para jenius tersenyum simpul. Bagi mereka tak sulit untuk menguasai materi dalam seminggu. Apalagi hanya mengutip satu buku. Sementara sang juru kunci dan mahasiswa yang bodoh terlihat mengeluh. Membayangkan betapa beratnya bagaimana memahami materi yang ada di satu buku itu.

Para jenius dengan tekun membaca lembar demi lembar buku yang diberikan oleh sang dosen. Dengan kemampuan memori fotografiknya, mereka menghayati kata demi kata yang tertulis di dalam buku itu. Titik dan koma-pun tak luput dari perhatian mereka. Tapi mereka tidak membaca kata pengantar dan halaman yang paling belakang. “Ah buat apa… yang penting isi dari buku itu…”, begitulah pikirnya.

Sementara mahasiswa-mahasiswa idiot mengeluhkan dan meratapi materi yang diujikan. Mereka hanya membolak-balik buku itu tanpa tahu bagaimana caranya mereka memahami materi yang dituliskan dalam buku itu. Dibolak-balik saja. Akhirnya yang terbaca hanyalah kata sambutan serta halaman belakang buku itu. Isinya? Jangan tanya…

Namun ketika ujian tiba, para jenius terpucat mukanya. Sementara para idiot tersenyum simpul.

Apa pasal? Pertanyaan yang diajukan oleh sang dosen ternyata hanya pokok-pokok yang tertulis di dalam kata pengantar dan halaman belakang buku itu.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline