Lihat ke Halaman Asli

Stevania Pany

Mahasiswa

Kehancuran Menjadikan Anda Kuat

Diperbarui: 9 November 2019   23:55

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Cerpen. Sumber ilustrasi: Unsplash

Menjadi seorang anak yang hidup di tengah hancurnya keluarga kecilnya yang sangat di cintai bukanlah mudah, keluarga yang dulu merupakan tempat menceritakan kebahagiaan, kesedihan, keluh kesah yang ada, tertawa canda bersama kini semua setiap moment itu tidak lagi ada, dan tidak bisa dirasakan bersama, hidup di antara orang tua yang tidak lagi bersama, pasti setiap anak tidak ada yang menginginkan perpisahan dari orang tuanya...

Sedih,,,sedih,,,sedih itu kalimat yang tepat untuk mengutarakan semua yang di alami namun berusahalah untuk tidak berlarut dalam kesedihan itu, berusaha bangkit dari semua masalah yang terjadi mencoba tegar dan ikhlas menghadapi semuannya, karena ada orang lain juga sedang mengalami masalah seperti ini...

sebagian anak-anak yang mengalami hal ini mengalami kesedihan mendalam yang dapat mempengaruhi fisik dan mentalnya, selain itu juga bisa mengalami ketidakpercayaan diri. dan pada akhirnya mereka terjerumus pada hal-hal yang tidak baik contohnya seperti merokok, mabuk-mabukan dan juga masuk dalam pergaulan seks bebas yang dapat merusak diri mereka sendiri, hal ini di sebabkan karena mereka kurang mendapatkan kasih sayang serta perhatian dari orang tuanya.

Saya harap tidak dengan kalian, jangan semenit pun kamu berpikir kalau hidupmu tidak ada artinya, hidupmu sangatlah berharga di mata tuhan, jadi jangan sampai terjerumus di hal-hal negatif/ tidak baik dan ingatlah bahwa tuhan mengasihimu kamu tidak sendiri ada tuhan yang selalu bersama denganmu, kalian berharga di matanya. Kasih yesus tidak sama dengan kasih manusia, tuhan mampu membalut semua lukamu dan menggantinya dengan kasih-Nya yang sejati.

Dari cerita di atas kita ambil kesimpulan bahwa masalah yang anda hadapi mungkin sudah membuat anda mengalami kehancuran namun percayalah hal itu menjadikan anda kuat. kita harus Bersyukur dengan semua yang terjadi apapun kondisi yang dihadapi tetaplah bersyukur jangan sampai penderitaan membuatmu lupa bagaimana cara untuk bersyukur. 

Hidup akan terasa lebih indah dan istimewa dihadapan-Nya jika kita mau bersyukur. Dan Percayalah kepada tuhan dengan segenap hatimu, dan janganlah bersandar pada pengertianmu sendiri, apa yang menurut anda baik belum tentu baik di mata tuhan dan begitu juga sebaliknya. Dan Tetaplah berdoa, Karena berdoa mampu mengubah segalanya.

Semoga artikel ini memotivasi kalian semua, semangat menjalani kehidupan dan hari-hari yang akan datang.....

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline