Lihat ke Halaman Asli

Stefani Ditamei

K-drama Enthusiast

Seo Ye Ji Posesif, Mirip Perannya Sebagai Ko Moon Young

Diperbarui: 13 April 2021   16:36

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ko Moon Young diperankan oleh Seo Ye Ji (Instagram @tvndrama.official)

Masih ingat dengan drama romantis yang populer di tahun 2020, It's Okay Not To Be Okay? Drama yang dibintangi oleh Kim Soo Hyun, Seo Ye Ji, dan Oh Jung Se melejit dan menuai banyak pujian.

Aktor dan aktris yang berperan di drama tersebut semuanya berbakat, tak terkecuali Seo Ye Ji.

Drama It's Okay Not To Be Okay adalah drama bergenre romantis yang membawa topik kesehatan mental. 

Tentang kehidupan dua bersaudara Moon Gang Tae dan Moon Sang Tae yang semasa kecilnya harus menghadapi kehidupan yang traumatis. Ibunya dibunuh dan sejak itu mereka selalu berpindah tempat karena sang kakak, Moon Gang Tae, trauma luar biasa dengan kejadian tersebut. 

Saat Moon Gang Tae beranjak dewasa, ia bertemu dengan wanita bernama Ko Moon Young yang dikenal sangat misterius, dingin, dan tak punya rasa takut. 

Ia memiliki kepribadian yang dominan, posesif, suka berteriak, temperamental, namun jatuh cinta dengan Moon Gang Tae.

Heboh Rumor Baru dari Dispatch, Seo Ye Ji Posesif Dikaitkan dengan Kasus Kim Jung Hyun

Pada hari Senin (2021/4/12), Kim Jung Hyun diterpa isu miring mengenai memiliki pacar seorang selebriti posesif di tahun 2018. Karena saat itu Kim Jung Hyun membintangi drama Time dengan lawan main Seohyun SNSD. 

Kemudian ditemukan fakta bahwa selama syuting drama tersebut, ia terlihat sangat tertekan dan menolak beradegan romantis. Kim Jung Hyun bahkan menolak untuk melakukan skinship dan memilih bersikap dingin kepada para kru dan lawan mainnya. 

Parahnya lagi, Kim Jung Hyun tidak menyelesaikan syuting dramanya yang sisa 4 episode. Kim Jung Hyun, seperti yang diberitakan oleh Dispatch, meminta penulis naskah drama Time untuk merubah skrip dan menolak beradegan romantis dengan Seohyun SNSD.

Baca juga: Seohyun Diabaikan Kim Jung Hyun Saat Presscon Drama Time, Ada Apa?

Video yang memperlihatkan Kim Jung Hyun cuek dengan Seohyun menuai protes dari netizen. Mereka menilai Kim Jung Hyun bersikap kasar terhadap Seohyun. Selang beberapa waktu kemudian, Dispatch membocorkan fakta mengejutkan: Seo Ye Ji adalah mantan pacar Kim Jung Hyun yang posesif!

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline