Lihat ke Halaman Asli

Identitas Nasional

Diperbarui: 3 November 2023   06:58

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Indentitas Nasional merupakan suatu kepribadian atau jati diri nasional yang di miliki oleh suatu bangsa yang membedakan bangsa satu dengan bangsa lain nya. Identitas Nasional juga berfungsi sebagai alat pemersatu bangsa, juga sebagai pembeda antar bangsa satu dengan bangsa lain, dan merupakan landasan negara. Identitas Nasional juga memiliki tujuan yaitu untuk memberikan status bagi warga negara, dengan identitas nasional, warga akan memiliki status yang jelas.

Apa saja sih yang termasuk dalam Identitas Negara?
Nahh.. Berikut merupakan Identitas Nasional Indonesia :
1. Bahasa negara: Bahasa Indonesia.
2. Bendera negara: Sang Merah Putih.
3. Lambang negara: Garuda Pancasila.
4. Lagu kebangsaan: Indonesia Raya.
5. Semboyan negara: Bhinneka Tunggal Ika.
6. Dasar falsafah negara: Pancasila.
7. Bentuk negara: Kedaulatan rakyat.
8. Konstitusi hukum negara: UUD 1945.

Identitas Nasional Indonesia merujuk pada suatu bangsa yang majemuk. kemajemukan suatu bangsa atau negara itu merupakan gabungan dari unsur unsur pembentukan Identitas.

Apa saja sih yang menjadi unsur unsur pembentukan Identitas Nasional?
Unsur unsur pembentukan Identitas Nasional, yaitu :
1. Unsur Sejarah
2. Suku Bangsa
3. Kebudayaan
4. Bahasa
5. Agama

Tanpa ada nya Identitas Nasional, suatu bangsa akan sulit untuk di persatukan dan berjalan bersama. Semakin pesatnya perkembangan era globalisasi memberikan ruang bagi siapa saja terutama generasi muda untuk lebih mengenal dan memahami cara berpikir dan kebudayaan bangsa lain. Untuk merasa bangga atas Identitas Nasional, kita harus memahami dan menghargai keberagaman tersebut.

Kita bisa meningkatkan kesadaran akan keberagaman dengan berinteraksi dengan orang orang dari berbagai latar belakang, serta mempelajari dan memahami keberagaman tersebut. walaupun kita memiliki kebudayaan berbeda-beda, kita tetaplah satu, yaitu bangsa Indonesia. Identitas Nasional menjadikan bangsa Indonesia sebagai bangsa yang berharga dan dihormati di antara negara negara lain yang berbeda budaya, agama, dan semangat toleransi serta rasa solidaritas yang tinggi.

Globalisasi memberi pengaruh yang bersifat positif maupun negatif. Pengaruh globalisasi yang positif dapat di manfaatkan dalam membangun bangsa. Akan tetapi, dampak negatif dari globalisasi bisa menghilangkan identitas nasional bangsa. Upaya menjaga identitas bangsa Indonesia dari ancaman globalisasi di antara nya dengan menggunakan produk lokal (produk dalam negeri) daripada produk luar negeri dan mempelajari dan memahami kebudayaan yang ada di Indonesia.

Penguatan jati diri suatu bangsa menjadi sangat penting pada era globalisasi dengan tujuan agar tidak luntur atau tercabutnya akar budaya yang diwarisi dari para pendahulu ditengah tengah kecenderungan homogenitas kebudayaan sebagai akibat dari globalisasi. Dalam menjaga dan mempertahankan Identitas Nasional merupakan kewajiban semua masyarakat Indonesia dan termasuk dalam lembaga pendidikan. Pendidikan dapat di jadikan wadah penting dalam menanamkan nilai nilai kebangsaan dalam diri siswa supaya timbul karakter Identitas Nasional.

Bagaimana sih cara untuk mempertahankan Identitas Nasional?
Berikut merupakan upaya upaya yang bisa kita lakukan untuk mempertahankan Identitas Nasional yaitu :
1). menerapkan nilai-nilai Pancasila
2). menanamkan rasa cinta tanah air dan nasionalisme
3). mengutaman sikap persatuan dan kesatuan dan
4). memanfaatkan situs jejaring sosial.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline