Subsidi secara umum dapat diartikan sebagai bantuan dalam bentuk dana dan barang yang diberikan oleh Pemerintah untuk masyarakat. Subsidi diberikan untuk membantu mengurangi harga barang menjadi di bawah normal.
Hal tersebut sangat berpengaruh terhadap daya beli masyarakat. Dengan adanya subsidi, itu akan membantu meningkatkan pertumbuhan ekonomi di Indonesia sera daya beli masyarakat.
Di masa pandemi covid 19 ini banyak sekali perusahaan atau pengusaha yang tidak dapat meneruskan usahanya dikarenakan proses perdagangan yang terhenti untuk sementara dan masyarakat dianjurkan untuk dirumah saja, sehingga para pengusaha memilih untuk menutup usahanya dikarenakan tidak ada yang membeli, terkecuali pengusaha bahan pangan sehari hari.
Hal itu mengakibatkan pertumbuhan ekonomi di Indonesia menurun yang sangat berdampak terhadap masyarakat.
Salah satu ciri pertumbuhan ekonomi menurun ialah banyaknya perusahaan atau pengusaha yang melakukan pemutusan kerja (PHK) kepada pekerja, UMKM banyak yang tutup dan lain-lain.
Pada tahun 2020 kemarin, tepatnya bulan oktober. Subsidi Listrik gratis sudah bisa diambil. Akan tetapi, perlu diingat sebelum mengambil subsidi tersebut, terlebih dahulu harus memastikan bahwa anda termasuk dalam kriteria yang mendapatkan subsidi listrik atau tidak.
Kriteria yang termasuk ialah rumah yang mempunyai golongan listrik rumah tangga dengan daya 450 VA. Untuk kriteria ini pemerintah menggratiskan seluruh tagihan listrik sampai bulan desember 2020. Sedangakan untuk golongan rumah tangga yang berdaya 900 VA akan mendapatkan potongan 50 persen dari pemerintah.
Bantuan subsidi listrik ini merupakan program pemerintah tanpa biaya atau bisa dikatakan gratis. Penyaluran subsidi ini dimulai lagi pada awal januari tahun 2021, hal tersebut dilakukan agar mempercepat pertumbuhan ekonomi. Anggaran yang keluarkan negara untuk subsidi listrik ini ialah kurang lebih 3,78 triliun.
Bantuan subsidi ini diperpanjang hingga juni 2021 yang artinya anggaran tersebut untuk subsidi listrik selama 6 bulan. Subsidi ini ialah menggratiskan golongan listrik rumah tangga yang mempunyai daya sebesar 450 VA dan untuk golongan listrik rumah tangga yang mempunyai daya sebesar 900 VA akan mendapatkan diskon 50 persen, yang artinya mempunyai kesamaan dengan tahun lalu.
Sebelum mendapatkan subsidi tersebut, ada beberapa proses yang harus dilewati yakni, harus mengakses website resmi stimulus.pln.com. setelah itu anda mengisi identitas pelanggan, lalu anda harus mengisi info pelanggan seperti nama, tarif dan daya.
Lalu, jumlah token gratis atau diskon yang sudah didapatkan akan tampil di layar. Kemudian, masukkan token gratisnya ke meteran yang sesuai dengan id pelanggan yang mendapatkan bantuan subsidi listrik.