Dalam pembahasan terakhir kemarin di webinar ITxMakademi, Monitoring Your Data Center, ada hal menarik yang kita bisa cermati. Yaitu penggunaan ITxM untuk data center kita.
Pertama, ITOM - IT Operation Management digunakan untuk memonitoring, bahkan kontrol semua aspek terkait data center / ruang server kita.
Mulai dari perangkat aktif, misal server, firewall, router, switch, access point yang semuanya memiliki IP, SNMP. Dan ini bisa dimonitoring oleh software monitoring manapun.
Selain perangkat aktif, perangkat fasilitas ruang server data center kita juga bisa dimonitor. Tentu perlu perangkat seperti Environment Monitoring System (EMS) agar bisa mengambil data sensor fisik dan mengirimkannya ke software monitoring ITOM kita.
Kedua, ITSM - IT Service Management. Tiap kali perangkat ada masalah, baik perangkat fisik ataupun perangkat data center akan diberikan alert dan informasi ke helpdesk terkait. Ini terkait dengan Service Level Agreement (SLA) yang diberikan data center kepada penggunanya.
Maka peran ITSM disini menjadi sangat penting.
Ketiga, ITAM - IT Asset Management. Ini juga tidak ketinggalan penting. Karena semua informasi detail perangkat ada di ITAM. ITAM bisa saja menjadi bagian dari ITSM, meskipun kadang digunakan secara terpisah. Dalam ITAM juga ada peran fungsi backup restore konfigurasi atau dikenal dengan NCCM (Network Configuration Management).
Pertanyaan selanjutnya adalah apakah semua itu harus terpisah dan berdiri sendiri-sendiri ? Mungkin ya. Tapi ada sangat mungkin kita perlu itu semua dalam satu platform. Inilah yang dijawab dengan solusi INFRAON.
Dengan adanya integrasi yang dalam satu platform, kemudahan informasi dari ITOM ke ITSM bisa terjadi dengan cepat. Demikian juga ITAM ke ITSM yang sangat erat. Semua ini akan membantu perusahaan, dan instansi mengelola data center dan perangkat di dalamnya lebih baik dari waktu ke waktu.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H