Lihat ke Halaman Asli

Johanes Krisnomo

TERVERIFIKASI

Karyawan Swasta

Candi Sambisari yang Tertimbun Merapi

Diperbarui: 5 September 2018   19:33

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Candi Sambisari - Sleman - Yogyakarta, Foto Dok J.Krisnomo, 28/05/18

Terbentur batu ukir reruntuhan batu candi. Asal mula ditemukannya Candi Sambisari, tahun 1966, ketika seorang petani sedang mencangkul tanah milik Karyowinangun.

Candi Sambisari merupakan candi yang berasal dari sekitar abad ke-9 yang terletak di Dusun Sambisari, Desa Purwomartani, Kecamatan Kalasan, Kabupaten Sleman, Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta, Indonesia.

Penemuan batu ukir, ditindaklanjuti kantor Arkeologi di Prambanan dengan proses penggalian dan rekonstruksi hingga selesai pada bulan Maret 1987.

Hal uniknya, saat dikunjungi beberapa waktu lalu, Senin (28/05/18), Candi Sambisari terletak mirip di dasar danau besar yang tak berair,  di kedalaman lebih dari 6,5 meter, dibawah tanah hunian padat.

Artinya, permukaan tanah pada mulanya sejajar dengan dasar candi, kemudian tertimbun endapan lahar vulkanis letusan Gunung Merapi, hingga setinggi tanah hunian saat ini.

Candi Induk bgn Atas - Sambisari - Sleman - Yogyakarta. Foto Dok Pribadi J.Krisnomo, 28/05/18

Candi Induk - Tangga Masuk. Candi Sambisari - Sleman - Yogyakarta - Foto Dok Pribadi J.Krisnomo, 28/05/18

Berdasarkan arsitektur dan bentuk ornamen, Candi Sambisari memiliki kemiripan seperti Candi Prambanan yang berlatarbelakang keagamaan bersifat Siwaistis.

Terdapat pula patung-patung dewa Hindu dan Lingga-Yoni di dalam candi utama. Lingga adalah salah satu perwujudan dari dewa Siwa. Yoni adalah perwujudan dari Sakti (istri Siwa).

Candi Sambisari merupakan kelompok percandian yang terdiri dari sebuah candi induk dan tiga buah candi pewara di depannya. Candi induk menghadap ke arah barat dengan denah berbentuk bujur sangkar 13,65 x 13, 65 meter dengan tinggi 7,5 meter.

Hal menarik lainnya dari candi induk adalah dijumpainya batu-batu pipih yang mempunyai tonjolan berbentuk bulan dan persegi di sepanjang selasarnya.

Candi Pewara - Belum Sempurna - Candi Sambisari. Sleman - Yogyakarta. Foto Dok Pribadi J.Krisnomo. 28/05/18

Penulis J.Krisnomo, Candi Induk - Candi Sambisari. Sleman - Yogyakarta. 28/05/18 Foto Dok Pribadi.

Di beberapa area tertentu, dan di sekitar candi, masih terlihat banyak puing-puing batu yang masih belum disusun,  dan telah diberi kode-kode tertentu. Nampaknya untuk renovasi candi di tahap berikutnya, seperti tiga candi pewara yang masih belum sepenuhnya terbentuk dan tersusun lengkap. Beberapa pagar pembatas candi juga tampak belum sepenuhnya lengkap tergali, karena berlanjut ke bagian bawah tanah pemukiman.

Tak usah kuatir biaya masuknya! Turis lokal Rp 5.000,- dan mancanegara Rp 10.000,-. Manfaatnya luar biasa, tak ternilai dan tak sebanding dengan biaya yang dikeluarkan.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline