Lihat ke Halaman Asli

Johanes Krisnomo

TERVERIFIKASI

Karyawan Swasta

Jadoelnya Menguak Bahagia

Diperbarui: 29 Januari 2016   14:45

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Si-Mbah kuingat punya harta karun tak ternilai, bukan karena nilai uangnya namun sejarahnya. Penuh sesak di kamar, baru kutahu maksud nyatanya setelah Si-Mbah pergi menghadap Sang Pemilik.

Cangkir retak bermotif cina, radio rusak karena tali pemutar gelombangnya putus, jam kuno yang sudah tak tepat lagi karena komponen-nya kendur dan berkarat, dan lain-lain.

Baru Kutahu Sekarang, agak mirip-mirip judul lagu jadoel, di kala umur beranjak semi tua, bahwa menghargai nilai sejarah merupakan suatu kebahagian hebat.

Saat berita suara hadir tanpa visual, cuma ada radio, begitu pula saat tulisan tak bisa langsung disimpan di komputer, bermodal mesin ketik  jadoel, maka kenangan bersama orang-orang tercinta sangat melekat kuat di sanubari.

Bersyukur, mengalami dingin-panasnya suka-duka kehidupan masa lalu, terlihat bayang visual ketika mata tertuju pada jadoel-nya harta karun.

Merawat kejadoelan barang-barang, mengantar pengingat pikir bahwa masih ada figur-figur jadoel yang juga perlu diperhatikan. Kesibukan yang terkadang kurang jelas dan monoton, berimbas pada ketidakpedulian menjalin tali silaturahmi dengan keluarga, saudara, dan kawan-kawan lama yang pernah hadir mewarnai kehidupan masa jadoel.

Bijak menyikapi kejadoelan, bersama barang-barang pengingat, dan mulai jalin silaturahmi bersama figur-figur masa lalu, bersyukur dan menjadikan kualitas hidup lebih bahagia dan seimbang. /(stalgijk)

Cimahi, 29 Jan 2016

Catatan : Ilustrasi Foto-foto merupakan koleksi pribadi, saat Festival Bandoeng Baheula, Kab Bandung Barat, 28-29 Mar 2015.

Terimakasih Atas Kunjungannya

Johanes Krisnomo

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline