Lihat ke Halaman Asli

Sri Yamini

Guru SD

Motivasi dalam mengikuti Dogmit Angkatan 2 Tahun 2018 dengan materi pembelajaran Power Point Edugame

Diperbarui: 6 Februari 2018   19:46

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Saya merasa senang dan penasaran dengan materi pembelajaran dari Dogmit Angkatan 2 . Materi pembelajaran "Power Point Edugame".Apa yang dimaksud dengan Power Point Edugame tersebut ???Guru pembimbing Bapak Sukani dari Jakarta. Saya mengikuti Dogmit sudah dari tahun 2015 dengan materi pembelajaran saat ini merupakan pelatihan yang ke 8. Mungkin ada yang belum mengetahui,Apa itu Dogmit ??? baiklah akan saya jelaskan Dogmit  kepanjangan dari Diklat Online Guru MelekIT.Saya belajar dengan Dogmit ingin meningkatkan ilmu pengetahuan TIK.

Tanpa TIK guru-guru sangat kesulitan dalam mengerjakan adm kelas dan mengolah nilai. Saya sangat memerlukan sekali ilmu pengetahuan TIK. Dengan belajar dan mengikuti terus pelatihan dari Dogmit.Alhamdulillah saya tidak jadi guru Gaptek tetapi jadi guru yang MelekIT. Saya masih bertanya dalam hati.Apa itu Power Point Edugame ???Maklum saya guru gaptek lalu mencoba menelusuri dari Google tentang Power Point Edugame. Ternyata sangat menarik sekali materi pembelajaran tersebut.

Saya mencari tahu tentang "Power Point Edugame"dari GURARU kepanjangan dari Guru Era Baru di website Google. Wow...sungguh keren dan hebring Bapak guru kita yaitu Bapak Sukani dari Jakarta dalam membuat E-Training Guru MelekIT.Guru-guru yang berada di seluruh Indonesia pasti jadi penasaran ingin mengetahui. Tetapi yang saya uraikan sependapat dengan materi pembelajaran dari Bapak Sukani dari Jakarta ???Saya mencoba menguraikan tentang "Power Point Edugame".

Edu-Games adalah suatu pembelajaran yang lebih menarik dan menantang untuk siswa-siswa supaya tidak bosan belajar dengan kita. Anak saya sendiri di rumah sangat menyukai yang namanya game baik mendowloud/melihat dari youtobe.Kalau sudah bermain game lupa daratan,tetapi kita sebagai orang tua harus mengawasinya jangan sampai anak-anak kita lupa dengan sekolah/belajar.Bermain game boleh-boleh saja asal ada waktunya sebagai hiburan dan refresing untuk mengasah otak agar lebih kreatif dan inovatif.

Game merupakan hiburan sebagai media pendidikan seperti :

1. Anak-anak lebih senang dan tidak merasa bosan untuk tinggal di dalam rumah

2.Game sebagai sarana dan prasarana pembelajaran yang tidak membosankan

3.Membuat anak-anak /murid-murid lebih kreatif,inovatif dan melekIT 

4.Bisa meningkatkan kecerdasan dalam IQ selalu diasah terus supaya lebih trampil dan dinamis

5. Melatih mata,otak,tangan serta antara otak kiri dan otak kanan supaya terkordinasi dengan baik dsb.

Kita sebagai orang tua dan pendidik harus selalu mengawasi jangan sampai anak-anak/murid-murid membuka fitur-fitur di dalam HP Android,Tab,Komputer atau Laptop membukan yang tidak baik sebagai perkembangan baik psikis dan fisiknya. Semua alat tehnologi ada segi postif dan negatifnya. Asalkan orang tua dan guru bisa bekerja sama dalam mendidik putra-putri ke arah yang lebih baik.Semoga tulisanku ini ada guna dan manfaatnya.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline