Lihat ke Halaman Asli

Sri Rohmatiah Djalil

TERVERIFIKASI

Wiraswasta

Wisata Gunung Bromo agar Anak Mengenal Kebesaran Tuhan dan Mencintai Alam

Diperbarui: 17 April 2023   22:30

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Wisata Gunung Bromo agar Anak Mengenal Kebesaran Tuhan dan Mencintai Alam. Foto Dokpri

Jelang liburan sekolah, anak-anak sudah menyusun tempat wisata yang ingin dikunjungi. 

Anak cewek menulis beberapa tempat, seperti Raja Ampat, Lombok, Danau Toba, Gunung Bromo dan tempat wisata lainnya. Bali tidak termasuk ke daftar karena anak-anak sudah tiga kali ke sana.

Daftar tempat wisata yang belum dikunjungi pun diajukan ke bapaknya. Mereka berharap ada salah satu yang disetujui.

Tempat wisata yang kami sepakati bukan berdasarkan keinginan saja, tetapi biaya, waktu, akses mudah dijangkau. 

Liburan tidak perlu jauh, cukup di Indonesia saja, walaupun si sulung sangat ingin ke luar negeri. 

Saya hanya menjelaskan harus bangga berwisata di Indonesia. Di Indonesia saja belum semua tempat wisata dikunjungi terutama luar Jawa. 

Saat itu kami sepakat liburan ke Gunung Bromo. Alasannya untuk menambah keimanan kepada Allah Swt. Selain itu anak-anak agar mengenal kebesaran-Nya dan mencintai alam semesta.

Dokumen pribadi, wisata Gunung Bromo

Perjalanan ke Bromo

Siapa tak kenal Gunung Bromo, gunung ini salah satu daftar wisata alam yang banyak dikunjungi. 

Seperti yang saya kutip dari Kompas, Gunung merapi ini memiliki ketinggian sekitar 2.329 meter di atas permukaan laut (m dpl) atau sekitar 200 m dari dasar kaldera. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline