Saya mendapat informasi lukisan karya mantan Presiden RI, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) turut dipamerkan di Pasar Seni Lukis Indonesia (PSLI), 2022 dari grup PSLI.
Semakin penasaran ingin menikmatinya langsung, karena selama ini hanya menyimak dari beritanya saja. Syukur-syukur kalau bertemu langsung dengan pelukisnya, kan bisa foto-foto.
Begitu sampai di Jatim Expo, Jl. A Yani 99 Surabaya, Jum'at 18/9/2022, saya menemui ketua penyelenggara yang sedang ngobrol dengan suami.
"Ada, sebelah sana, nanti bisa dilihat," ujar M. Anis yang sering disapa Mbah Anis ketika saya bertanya lukisan Pak SBY.
Setelah memasang lukisan suami di booth 069, niat hati hendak melihat karya Pak SBY begitu panggilannya, ternyata ada pekerjaan lain. Suami membutuhkan banner untuk dipasang di stan. Dia juga ingin membeli kursi roda manual, mumpung di Surabaya, ada banyak pilihan.
Dalam waktu 4 jam sebelum pembukaan pameran, saya harus menyelesaikan pemesanan banner dan membeli kursi roda. Satu lagi anak cewek minta dijenguk di kos-san.
Sambil menuju ke toko kursi roda, saya memesan banner melalui online. Ini kesalahan saya, percetakan digital painting ternyata jaraknya jauh dengan Jatim Expo. Saya mengetahuinya setelah pembayaran dan 1 jam pembukaan pameran dimulai. Akhirnya saya mengirim pesan agar banner dikirim via go send, ongkir COD.
Pasar Seni Lukis Indonesia (PSLI)
PSLI adalah ajang pertemuan para pelukis seluruh Indonesia setiap tahunnya yang dilaksanakan bertepatan dengan HUT Pemprov Jawa Timur. Acara ini selalu dilaksanakan di Jatim Expo, Jl. A Yani 99 Surabaya.
Berhubung erat kaitannya degan HUT Pemprov, PSLI selalu diresmikan oleh pejabat Pemprov. Untuk PSLI tahun ini Gubernur Jawa Timur, Khafifah Indar Parawansa yang langsung meresmikan.