Lihat ke Halaman Asli

Sri Rohmatiah Djalil

TERVERIFIKASI

Wiraswasta

Apa yang Dapat Diambil dari Kisah Penebang Kayu?

Diperbarui: 3 Maret 2021   20:50

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

sumber gambar pixabay.com

Sahabatku yang budiman,

Setiap hari banyak kisah, peristiwa yang kita dengar, bahkan kita alami sendiri dengan beranekaragam rasa. Namun, kalau racikannya pas, aneka rasa akan menyatu menjadi lezat, nikmat. Dalam balutan rasa syukur, perasaan sedih, khawatir, takut, cemas akan sirna, yang tersisa hanya bahagia penuh semangat.

Seperti yang aku alami saat ini, semangat baru datang ketika akhir Februari mendengar kisah yang diceritakan coash Riyan Aprianto melalui zoom. Kisah ini mungkin kita sering mendengarnya, tetapi sering lupa akan hikmahnya.

Alkisah pada zaman dahulu ada seorang tukang kayu yang bekerja di suatu tempat. Pada suatu hari majikannya menyuruh dia menebang pohon kayu yang ada di hutan dengan imbalan yang sangat banyak. Mendengar imbalan itu, penebang kayu semangat dan siap melaksanakan tugasnya.

Hari pertama dia mampu menebang sebanyak 8 pohon dan mendapat pujian, bonus yang melimpah dari sang majikan.

Keesokan hari, penebang kembali ke hutan dengan semangat dan alat yang sama seperti hari sebelumnya. Namun hari kedua dia hanya mampu menebang 7 pohon. Walaupun hasilnya berkurang sang penebang masih semangat, masih antusias menebang pohon pada keesokan harinya.

Hari ketiga pun berkurang, dia hanya bisa menebang 6 pohon. Hingga pada suatu hari dia berpikir dan bertanya kepada majikannya, mengapa semakin hari hasil tebangannya selalu berkurang. Padahal semangatnya, alatnya masih sama seperti hari-hari sebelumnya.

Sang majikan melihat kapak yang dibawa penebang, lalu bartanya, "Kapan kamu mengasah kapak?"

Sang penebang terkejut, ternyata belum pernah mengasah kapaknya, dia hanya fokus kepada hasil kerjanya, fokus pada bonus yang dijanjikan majikannya. Sang penebang lupa akan senjata utamanya 'ketajaman kapak.'

Dari cerita ini mungkin kita juga hanya fokus pada target yang ingin dicapai dan lupa mengasah pikiran kita, lupa untuk istirahat sejenak, lupa memberi jeda atas aktivitas sehari-hari.

Dalam jeda tersebut kita bisa melakukan banyak hal, seperti:

  • Meningkatkan khusyuk akan ibadah. Ketika pekerjaan bertumpuk yang ada di pikiran kita cepat menyelesaikan. Sehingga ibadah pun terburu-buru, dzikir dipercepat, pikiran, hati hanya tertuju pada pekerjaan. Dalam jeda sejenak, kita bisa pusatkan pikiran, khusyuk beribadah, lupakan pekerjaan.
  • Semakin dekat dengan keluarga. Ketika kita dikejar pekerjaan yang harus segera selesai, terkadang keluarga diabaikan, anak istri atau anak suami terabaikan. Dalam jeda kita bisa mengatur kembali kapan waktu yang tepat untuk keluarga, kapan waktu bekerja.
  • Mengasah pikiran. Terkadang, dengan aktivitas sehari-hari yang sama, kita terjebak dengan hal yang sama. Tidak sempat menyalurkan hobi, tidak sempat mengembangkan kegiatan lain. Dengan jeda sejenak, kita bisa memikirkan apa saja yang harus dilakukan untuk mengasah pikiran kita. Bisa dengan membaca, olahraga, bertemu dengan kawan. Dengan melakukan hal lain, kita akan mendapatkan hal-hal baru di luar aktivitas sehari-hari.

Aku ambil kesimpulan dari cerita tersebut, kerja keras atau kerja cerdas?

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline