Lihat ke Halaman Asli

Sri Pujiati

TERVERIFIKASI

Nothing

"The Golden Spoon", Drama Terbaru yang Mengandung Unsur Magic yang Menarik

Diperbarui: 29 September 2022   18:19

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Poster drama The Golden Spoon| Sumber: MBC Drama/Disney+ Hotstar via parapuan.co

Drama Korea bertema fantasi dengan unsur magical kembali menghiasi list drama pada bulan September. The Golden Spoon yang tayang menggantikan drama populer Big Mouth ini menyajikan kisah yang menarik.

Berbeda dengan Big Mouth yang membuat penonton pusing untuk menebak Big Mouse, drama The Golden Spoon ini bisa dikatakan lebih ringan untuk dinikmati. 

Seperti judulnya drama ini berkisah tentang sendok emas yang bisa mengubah nasib seseorang menjadi apa yang diinginkan. Sendok emas ini adalah milik Lee Seungcheon (Sungjae BTOB) yang dia beli dari seorang nenek penjual barang antik saat menuju rumah temannya yang kaya raya Hwang Tae Yong (Lee Jong Won). 

Selain Sungjae BTOB dan Lee Jong Won, ada juga Cha Yeon DIA yang berperan sebagai Na Ju Hee. seorang anak konglomerat kaya raya yang ingin menjalani hidupnya dengan biasa. Kemudian ada Yeonwoo eks MOMOLAND yang berperan sebagai Oh Yeo Jin anak tunggal kaya raya yang menyimpan rasa pada Hwang Tae Yeong, anak kaya dari yang terkaya. 

Drama dengan sentuhan magic yang menarik 

Drama ini memang mengandung unsur magic. Di mana kehidupan Lee Seungcheon bisa berubah dalam semalam karena sendok emas yang ia beli dari seorang nenek. 

Lee Seungcheon yang awalnya hanya seorang siswa yang paling miskin serta sering dibully oleh teman-temannya berubah menjadi tuan Hwang Tae Yeong putra pemilik Dosin Grup. 

Sendok emas yang ia beli dari seorang nenek dengan harga 30.000 won ini berhasil mengubah kehidupannya dalam sekejap. Namun ia harus berani mempertaruhkan orangtuanya. Karena ia harus bertukar orangtua dengan Hwang Tae Young. 

Awalnya Lee Seungcheon tidak percaya dengan kata-kata nenek tersebut. Di mana menurut sang nenek ia bisa berubah menjadi putra dari pemilik grup Dosin jika makan di rumah tersebut tiga kali. Ia pun mencobanya saat diajak makan di rumah Hwang Tae Young, ia menggunakan sendok emasnya tersebut. 

Karena kesulitan yang harus ia jalani, di mana ia selalu dibully dan dipukuli oleh Park Jangg Gu. Selain itu orangtuanya juga harus menanggung utang 400 juta won. sedangkan ibunya hanya seorang pramusaji dan ayahnya hanya seorang yang seniman webtoon yang berusaha mengejar mimpinya untuk menjadi seniman webtoon terkenal. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline