Lihat ke Halaman Asli

Mau Tahu tentang Multimedia?

Diperbarui: 10 Februari 2020   10:37

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

sumber: galena.co.id

Kata 'multimedia' memang tidak asing terdengar bagi kita. Tapi apa sebenarnya multimedia itu? Secara sederhana, multimedia merujuk pada produksi sebuah cerita yang mengkombinasikan lebih dari dua media, antara lain gambar, suara, grafik, dan teks.

Lebih Jauh Mengenai Multimedia

Vaughan dalam Multimedia: Making It Work menjelaskan bahwa multimedia merupakan kombinasi antara teks, gambar, suara, animasi, dan video yang disampaikan melalui perangkat elektronik maupun digital. Ketika elemen dalam multimedia digabungkan, misalnya gambar dan animasi, audio yang menarik, video yang mendukung, serta informasi yang ditampilkan dalam teks, akan dapat menarik perhatian orang dengan sangat baik.

Ketika media juga memberikan akses pada audiens untuk mengontrol apa dan kapan elemen ditampilkan maka multimedia menjadi multimedia interaktif (interactive multimedia).

Sedangkan ketika media menyajikan struktur dari elemen yang ditautkan, di mana audiens dapat menavigasikan multimedia interaktif, maka menjadi hypermedia

Dalam perkembangannya, multimedia dapat dibagi menjadi dua kategori, yaitu linear dan non-linear. Proyek multimedia yang tidak interaktif, yaitu ketika audiens dapat duduk dan melihat seperti ketika menonton televisi atau film, atau dengan kata lain berjalan dari awal ke akhir, disebut sebagai proyek multimedia linear, contohnya adalah presentasi interaktif, atau dalam situs VIK Kompas, di mana audiens akan menikmati rangkuman berita secara berurutan.

vik.kompas.com

Sedangkan apabila audiens memiliki kontrol navigasi dan dapat memilih konten yang diinginkan, maka multimedia menjadi nonlinear. Multimedia nonlinear juga disebut sebagai hypermedia, contohnya seperti dalam situs New York Times berikut. Audiens dapat memilih kapan ia ingin menonton video yang disematkan, melihat gambar atau animasi yang menggambarkan suasana topik pemberitaan, serta kapan ingin membaca teks yang tersedia.

Munculnya Multimedia

Bagaimana konten multimedia dapat tercipta? Ide pertama dari multimedia dapat dimulai dari koran, media komunikasi massal pertama yang menggunakan grafik, gambar, dan teks. Untuk lebih lengkapnya, sejarah singkat yang berkaitan dengan multimedia dapat ditonton pada kanal YouTube berikut : 

Skill Multimedia

Dalam menciptakan konten multimedia, selain dibutuhkan pengetahuan dasar seperti yang telah dijelaskan, dibutuhkan juga ketrampilan atau skill multimedia. Apa itu skill multimedia? Anda dapat menontonnya dalam tautan YouTube berikut.

Keahlian Multimedia umumnya tidak dimiliki sendiri, namun hasil kolaborasi sebuah tim. Sebuah proyek multimedia yang kompleks seringkali melibatkan kesatuan tim, bukan hanya satu individu. Dalam sebuah tim multimedia, terdapat beberapa jabatan penting, antara lain :

Project Manager

strategisminc.com

Bertugas pada keseluruhan perkembangan dan penerapan proyek, sekaligus pada pengoperasian sehari-hari. Project manager menjadi lem yang merekatkan proyek menjadi satu kesatuan yang berjalan. Dalam perusahaan Microsoft, project manager disebut sebagai program manager. Salah satu yang pernah menduduki jabatan ini adalah Mark Williams, yang mengerjakan produksi panduan refrensi CD-ROM.

Multimedia Designer

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline