Lihat ke Halaman Asli

Menjaga Daya Imun Tubuh di era Pandemi

Diperbarui: 19 Februari 2022   10:28

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Image Property : Sonokembang Express

Di tengah pandemi corona, banyak gym dan tempat olahraga yang terpaksa tutup. Orang-orang yang hobi olaharaga pun terpaksa harus melakukannya di rumah saja. Selain menggunakan aplikasi di hanphone kita bisa juga loh memanfaatkan Youtube Channel sebagai referensi olahraga #dirumahsaja. Nah, selain berolahraga yang ternyata juga dapat meningkatkan daya tahan tubuh di masa Pandemi ternyata dengan cara mengonsumsi makanan bergizi juga membantu dalam menjaga imunitas tubuh tetap kuat dan sehat. Kita perlu mengkonsumsi makanan bergizi seimbang yang mengandung protein, vitamin, mineral, dan juga antioksidan. Aneka makanan sehat yang bisa dipilih seperti buah, sayuran, ikan, telur, susu, biji-bijian, serta kacang-kacangan seperti kacang hijau, edamame, dan kedelai. Makanan lain seperti seafood, keju, dan yoghurt, juga baik untuk dikonsumsi untuk memperkuat daya tahan tubuh.

Image Property : Sonokembang Express

Selain mengkonsumsi makanan bergizi, membiasakan diri dengan berjemur ternyata juga dapat meningkatkan daya tahan tubuh. Hasil studi menyebutkan bahwa sinar matahari dapat memicu produksi vitamin D yang dapat meningkatkan daya tahan tubuh. Oleh karena itu, berjemurlah setidaknya 3 kali seminggu selama 10-15 menit, terutama pada pukul 09.00-10.00 pagi. Kualitas tidur juga sagat berpengaruh dengan daya tahan tubuh. Tidur yang cukup dan nyenyak dapat menjaga, bahkan memperkuat daya tahan tubuh. Sebaliknya jika kurang tidur dapat membuat tubuh rentan terkena penyakit. Orang dewasa umumnya membutuhkan waktu tidur sekitar 7-9 jam per hari, sementara remaja membutuhkan waktu tidur sekitar 8-10 jam per hari. 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline