Lihat ke Halaman Asli

Sofyan Ahmad

Administrator

Safari Ramadhan MWC NU Sampung, Ustadz H Jamaludin: Ingatkan Pentingnya GPS

Diperbarui: 1 April 2023   23:01

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

(Safari Ramadhan MWC NU Sampung) Dokpri

Ponorogo - Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWC NU) kecamatan Sampung menggelar Safari Ramadhan 1444 Hijriyah, pada Sabtu, (01/04/23).

Safari Ramadhan gelombang ke 3 ini dilaksanakan di Masjid Al Hikam, dukuh Pilang, desa Tulung, kecamatan Sampung, kabupaten Ponorogo.

Kegiatan diawali dengan sholat isya', tarawih, dan witir berjamaah. Setelah itu sambutan dari ketua MWC NU Sampung. Dilanjutkan acara Safari Ramadhan dengan mauidhoh khasanah, ustadz H. Jamaludin.

Bapak Suyadi, S.Pd, dalam sambutannya mengatakan, "Malam ini alhamdulillah MWC NU Sampung dapat silaturahim dengan jamaah Masjid Al Hikam dalam rangka Safari Ramadhan," kata ketua MWC NU Sampung.

"Acara hari juga dilakukan penyerahan prasasti wakaf Masjid Al Hikam Pilang,"tambahnya.

Pada kesempatan tersebut, ustadz H. Jamaludin menyampaikan pentingnya shalat lima waktu. "Bahwa ibadah terbaik setelah syahadat adalah shalat. Maka sholat adalah ibadah terbaik," ucapnya, mengawali mauidhoh khasanah.

Beliau juga mengutip potongan dalam Qur'an surah An-Nisa' ayat 43.
"Wahai orang-orang yang beriman, janganlah mendekati salat, sedangkan kamu dalam keadaan mabuk sampai kamu sadar akan apa yang kamu ucapkan".

Saya mengingatkan pentingnya Gerakan Paham Sholat (GPS). Kita tidak hanya membaca ayat yang dibaca pada waktu sholat. Tapi juga harus tau arti atau makna dari setiap yang kita baca. "Sholat itu jangan seperti orang mabuk. Dalam artian membaca bacaan saat sholat harus paham artinya. Jangan sampai membaca saja, itu ibarat orang mabuk," paparnya.

Beliau juga menambahkan, bahwa sholat juga terapi bagi kesehatan. Setiap gerakan akan bermanfaat bagi kesehatan tubuh manusia.

(Safari Ramadhan MWC NU Sampung) Dokpri

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline