Mahasiswa Universitas Trunojoyo Madura (UTM) melalui Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKN-T) kelompok 58 melakukan program pengabdian masyarakat dengan tema " Kebangkitan Sosial Ekonomi" yang bertempat di Desa Tambahrejo, Kecamatan Kanor, Kabupaten Bojonegoro.
Kegiatan lomba cerdas cermat ini merupakan program kerja KKN-T Kelompok 58 yang dipandu oleh Farikha Sukmawati selaku penanggungjawab kegiatan. Dibawah bimbingan Ibu Resti Prastika Destiarni S.E.,M.Si selaku dosen pembimbing di bantu oleh Bapak Sumono selaku Kepala Desa Tambahrejo beserta jajaran perangkat Desa Tambahrejo yang selalu mendukung program kerja kami selama mengabdi di Desa Tambahrejo.
Alasan diadakannya Lomba Cerdas Cermat ini adalah untuk meningkatkan semangat belajar dan kemampuan berfikir siswa dan siswi desa Tambahrejo sehingga dapat terpacu untuk menjadi yang terbaik. Lomba cerdas cermat ini juga diharapkan dapat melatih rasa percaya diri dan sikap berani dalam diri siswa dan siswi desa Tambahrejo serta menumbuhkan semangat kompetitif dan unggul dalam akademis.
Kegiatan ini diikuti oleh perwakilan dari masing-masing Sekolah Dasar yang ada di desa tambahrejo, antara lain SDN 1 Tambahrejo, SDN 2 Tambahrejo dan MI Islamiyah Tambahrejo. Masing-masing sekolahan mengirimkan delegasi terbaiknya untuk berkompetisi dalam kegiatan lomba ini.
Pengabdian masyarakat ini diikuti oleh siswa dan siswi kelas 5 yang tergabung dalam tiap kelompok yang terdiri dari 3 orang anak. Peserta sangat antusias untuk mengikuti lomba cerdas cermat ini dan berlomba-lomba untuk bisa membawa pulang piala.
" Diharapkan dengan adanya lomba cerdas cermat ini siswa dan siswi lebih termotivasi untuk belajar lebih giat lagi untuk kedepannya " Pungkas salah satu anggota KKN UTM.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H