Pendidikan | Sehat Jasmani dan Rohani: Antara Ilmu dan Tindakan
DikToko
(Soetiyastoko)
HIPOTESA ABSURD :
1. "Ingin Sehat, Tapi Ogah Capek: Rahasia Sukses Membuat Dokter Kaya"
2. "Makan Obat Lebih Nikmat Daripada Olahraga? Begitulah Caramu Menjaga Kesehatan"
3. "Pola Hidup Sehat: Teori Hebat yang Jarang Dilakukan, Lebih Baik Sakit Saja"
4. "Sibuk Mencari Ilmu Kesehatan, Tapi Tak Sempat Menerapkannya: Selamat Datang di Zona Nyaman yang Sakit"
5. Tak Suka Siksa Neraka tapi Enggan Jauh Dari Nikmat Maksiat.
6. Ingin ...... , tapi Tak Mau ......
Wooi, amboi !
Sungguh hipotesa absurd, sudah terbukti sebelum diteliti.
Hampir tidak ada orang yang belum tahu betapa sakit, bisa membuat tubuh menjadi sangat tidak nyaman. Bahkan makanan paling enak sekalipun, ketika tubuh sakit, tidak lagi menggugah selera.