Lihat ke Halaman Asli

Sultoni

Pengamat Politik dan Kebijakan Publik AMATIRAN yang Suka Bola dan Traveling

Thailand, Ujian Sesungguhnya Timnas Garuda di Piala AFF 2022

Diperbarui: 29 Desember 2022   07:15

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Foto : bola.net

Sore ini Timnas Indonesia akan melakoni laga match day ketiga babak penyisihan group A Piala AFF 2022 dengan menjamu tim kuat  pemegang trofi juara Piala AFF tahun lalu yakni Thailand.

Laga akan berlangsung di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta pada pukul 16.30 WIB.

Thailand merupakan negara favorit juara yang diunggulkan akan menjadi kampiun Piala AFF 2022 kali ini.

Digroup A babak penyisihan Piala AFF 2022, tim berjuluk gajah perang ini menjadi lawan paling berat yang harus dihadapi oleh Timnas Indonesia.

Kualitas permainan Timnas Indonesia dan kehebatan pelatih asal Korea Selatan, Shin Tae Yong dalam meracik strategi permainan akan diuji saat Indonesia bertemu anak asuh Alexandre Polking tersebut.

Meskipun sebelumnya Timnas Indonesia berhasil menang 2-1 atas Kamboja dan melumat Brunei Darussalam 7 gol tanpa balas, kualitas permainan Timnas Indonesia masih belum bisa disebut bagus karena memang secara kualitas Timnas Kamboja dan Brunei Darussalam memang jauh berada dibawah Indonesia.

Apalagi, Timnas Brunei Darussalam harus menghadapi Indonesia hanya dengan 10 orang pemain pasca salah seorang pemain mereka harus diusir oleh wasit karena mendapatkan kartu merah di menit ke 38.

Atas dasar alasan-alasan diatas, publik sepak bola tanah air pun menilai bahwa kemenangan Indonesia atas Kamboja dan Brunei Darussalam bukanlah suatu hal yang istimewa bagi Timnas Indonesia.

Ujian sesungguhnya bagi Timnas Indonesia dibabak penyisihan group A Piala AFF 2022 adalah saat Indonesia harus berhadapan dengan Thailand di match day ketiga yang akan berlangsung pada sore hari nanti.

Jika Timnas Indonesia berhasil menang atas Thailand dalam pertandingan tersebut, maka kans Indonesia untuk meraih asa juara di Piala AFF 2022 akan semakin terbuka lebar.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline