Lihat ke Halaman Asli

smpn2lengkong 2021

SMP NEGERI 2 LENGKONG NGANJUK

Dongkel Beras Sebagai Upaya Meningkatkan Literasi Siswa SMP Negeri 2 Lengkong

Diperbarui: 26 Juli 2024   20:28

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Foto bersama siswa -siswi SMP Negeri 2 Lengkong bersama Kepala Sekolah dan Guru Pendamping      Sumber : Dokumen Pribadi

Kamis, 24 Juli 2024 merupakan hari yang menyenangkan bagi siswa siswi SMP Negeri 2 Lengkong karena mereka akan mengikuti program literasi yang diadakan oleh Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Nganjuk. 

Meski, ini kali pertama pengadaan program literasi pada jenjang SMP, namun hal ini menjadi hal yang paling dinanti siswa siswi SMP agar dapat belajar di luar sekolah. Program literasi ini disebut DongKel BERas yang merupakan akronim dari Dongeng Keliling Bersama Anak Sekolah.

Program Literasi ini dilakukan setiap bulan oleh Dinas Kearsipan dan Perpustakaan sebagai upaya meningkatkan kemampuan literasi siswa dan menumbuhkan kesadaran gemar membaca siswa.

Foto bersama Ibu Lik Anna dari Dinas Kearsipan dan          Perpustakaan Kabupaten Nganjuk                          Sumber : Dokumen Pribadi

 Program ini difasilitasi penuh oleh Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Nganjuk. Siswa siswi yang mendapatkan Undangan untuk mengikuti kegiatan dongkel beras akan dijemput oleh armada dongkel beras. Siswa SMP Negeri 2 Lengkong yang mendapatkan undangan sebanyak 20 siswa dan 2 orang pendamping guru. 

Siswa dan guru  berangkat pada pukul 09.00 WIB menggunakan armada Elf berwarna biru yang menjadi ciri khas dari Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Nganjuk. Sebelum berangkat, seluruh siswa diberikan briefing oleh Bu Lik Anna  yang merupakan staff dari bagian Pelayanan Perpustakaan Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Nganjuk. 

Briefing dilakukan untuk mengetahui kesiapan siswa dalam mengikuti program dan agenda yang akan dilakukan selama satu hari.Setelah briefing selesai, seluruh siswa dan pendamping segera berkemas untuk berangkat ke tujuan pertama yaitu museum anjuk ladang yang bertempat di jalan Gatot Subroto Kabupaten Nganjuk.

                 Dokumentasi SMPN2 Lengkong                  

sesampainya di Museum, siswa SMP Negeri 2 Lengkong disambut oleh Kak Lintang yang merupakan salah satu staff Museum Anjuk Ladang dari Dinas Kebudayaan dan Pariwisata. Bersama Kak Lintang siswa siswi dijelaskan tentang isi dari Museum Anjuk Ladang dan peraturan - peraturan yang harus dilakukan  selama di dalam museum.  

Kemudian, siswa diarahkan ke dalam museum untuk melihat beberapa koleksi Museum Anjuk Ladang dengan pemandu yang berbeda yaitu Kak Manda. Siswa siswi diberikan beberapa informasi mengenai arca, wayang, topeng, uang kuno, senjatakuno, beberapa tembikar, dan beberapa fosil dari manusia prasejarah. 

Dokumentasi SMPN2 Lengkong

Gambar dan informasi tentang manusia prasejarah sangat informatif dan memberikan banyak pengetahuan bagi siswa yang dapat dikaitkan dengan mata pelajaran IPS yang selama ini diperoleh siswa di sekolah. Siswa dapat melakukan elaborasi antara materi yang selama ini diperoleh di sekolah dan beberapa riset yang dilakukan secara langsung di museum anjuk ladang.Kemudian siswa diberikan waktu istirahat untuk beberapa waktu sebelum menuju ke Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Nganjuk.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline