Lihat ke Halaman Asli

Nikita Situmeang

Tetaplah berambisi.

Puisi: Papua Saudaraku...

Diperbarui: 2 Juni 2020   09:33

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Puisi. Sumber ilustrasi: PEXELS/icon0.com

Lagi dan lagi
Papua ku terluka lagi
Hatinya kita buat sakit lagi
 
Papua adalah saudara ku !!
Papua juga saudara mu !!!
Papua saudara kita semua!!

Dicaci,dicela, dianiaya di buminya sendiri !!
Ini kah wajah negeri ini
Mati-matian kalian mempertahankan nya
Tapi kalian melukai nya..
Mengapa tidak melepasnya saja kalau begitu??
Mengapa membiarkannya menjadi begitu sakit di negeri ini???

Ini tanah,tanah leluhur Mereka juga bukan?
Apa jangan jangan papua ku berpijak di tanah yang salah??
Ayolah jangan buat aku menerka-nerka

Mereka sama dengan kita!!
Papua saudaraku
Sebumi dengan ku
Tetapi dimana cinta untuk Papua ku???

Mengapa diabaikan suara ketika mereka berbicara??
Mengapa memilih membuat mereka terngungu
Apa karena kita orang rakyat kecil???
Jangan jangan para pemangku kuasa mulai lupa ini negara apa

Hak dan hak.
Lagi-lagi itu ku pertanyakan

Kita menjunjung tinggi keadilan dan rasa kemanusiaan...
Tapi lagi-lagi..
Lagi-lagi kita saling melukai

Pemangku kuasa berbicara yang tersisa hanya sepah..
Membuat luka,menciptakan resah..
Ini belum terlalu pagi untuk memperbaiki
Harap ku pada puan dan tuan pemimpin negeri.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline