Lihat ke Halaman Asli

Supartono JW

Pengamat

Amunisi Timnas U-19 Cukup untuk Kembali Membekap China

Diperbarui: 20 Oktober 2019   14:21

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber: Tribunnews.com

Setelah dalam laga uji coba perdana sukses membekap Timnas U-19 China 3-1 pada Kamis (17/10/2019) di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya. 

Sore ini, Minggu (20/10/2019) pasukan muda asuhan Fakhri Husaini sangat memungkinkan dapat kembali memecundangi Timnas U-19 China dalam laga uji coba Internasional kedua yang akan digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali. 

Amunisi lengkap yang tergabung dalam skuat Timnas U-19, memang menggaransi bahwa Bagus dan kawan-kawan akan sukses kembali menggulung China di laga kedua. Kendatipun Fakhri akan merotasi pemain yang diturunkan demi memberikan kesempatan dan jam terbang pemain yang diboyong ke Bali, keseimbangan Timnas U-19 akan tetap terjaga karena kualitas pemain U-19 hampir merata. 

Namun perlu menjadi catatan bagi Fakhri dan penggawa Garuda muda, bahwa saat takluk 3-1, Timnas U-19 China beralasan mereka masih kelelehan akibat perjalanan menuju Indonesia.

Bisa jadi, saat bertanding kedua yang akan berlangsung dalam beberapa jam ke depan, Timnas U-19 China benar-benar akan menunjukkan wujud aslinya dan dapat menyengat balik Timnas U-19 Indonesia dan membalikkan keadaan, memenangi laga. 

Untuk itu, seluruh penggawa Garuda, jangan terlalu over percaya diri bahwa mereka akan kembali menang. 

Perlu dipikirkan dan direnungkan, saat pasukan U-19 menang 3-1, seluruh gol kemengan tercipta di babak pertama, sementara gol semata wayang Chin lahir di babak kedua. 

Artinya, antara babak pertama dan kedua, Timnas kita bermain tidak stabil dan tidak konsisten. Di sinilah yang wajib diperbaiki oleh siapapun pemain yang dipercaya turun dalam laga. 

Harus ada keseimbangan tim baik di babak pertama maupun babak kedua. Meski sekadar laga uji coba, tidak berpengaruh pada ranking FIFA, namun kemenangan akan sangat berdampak pada mental para pemain sendiri dan berdampak hiburan bagi publik sepak bola  nasional. 

Serta tercatat dalam sejarah pertemuan kedua tim. Ayo kembali hibur Indonesia Timnas U-19, sebab kalian Bisa. Aamiin. 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline