Lihat ke Halaman Asli

Siwi W. Hadiprajitno

Pewarta Penjaga Heritage Nusantara.

Angka

Diperbarui: 27 Januari 2021   15:42

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilustrasi Maryam | Nanang Djamaludin wordpress


Kemarin di kantor aku berkutat dengan angka
jumlah pekerja di suatu badan usaha
nilainya 1929 jiwa

Hari ini aku menelusuri data
tentang sebuah gunung
yang darinya berhulu sungai Ci Ujung
adalah ia Taman Nasional Gunung Halimun Salak
persisnya Gunung Halimun Utara
1929 meter di atas permukaan laut

seketika 1929 menjelma sejarah
satu
sembilan
dua
sembilan

19:29

So she pointed to him.
They said,
"How can we speak to one who is in the cradle a child?"
 Quran Chapter 19. Surah Maryam [verse 29]

Kisah tentang Ibunda Nabi Isa Almasih
ketika ditanya orang-orang tentang
kelahiran putranya yang tanpa ayah

Maryam tengah bernadzar
atas nama Tuhan Yang Maha Pengasih
untuk berpuasa bicara,
oleh karenanya untuk menjelaskan
ia tak berucap kata-kata

Hanya tangannya saja yang menunjuk ke arah Sang Putra yang masih bayi.

Karena mu'jizat-Nya, bayi Al Masih pun berbicara

Maha benar Allah dengan segala firman-Nya

27 Januari 2021

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline