Objek kajian filsafat adalah segala sesuatu yang ada(yang umum kesemestaannya)
Filsafat memiliki beberapa objek kajian diantaranya:objek material dan objek formal
*Objek material
Objek material merupakan suatu bahan yang menjadi tinjauan penelitian atau pembentukan pengetahuan atau hal yang diselidiki,dipandang atau disorot oleh suatu disiplin ilmu yang mencakup apa saja baik hal hal yang konkrit ataupun yang abstrak.beberapa contoh objek material filsafat adalah:hakikat tuhan, hakikat manusia, hakikat alam.
*Objek formal
Objek formal adalah hakikat atau dari esensi dari segala sesuatu yang ada,baik yang fisik maupun metafisik .objek formal filsafat juga merupakan sudut pandang yang menyeluruh untuk mencapai hakikat dari objek materialnya.contoh objek formal: Hakikat atau esensi dari objek material seperti aspek kesemestaan,keuniversalan,keumuman dan totalitas.sudut pandang yang hakiki.
Prinsip dalam berfilsafat dapat diartikan sebagai pengetahuan dan penyelidikan menggunakan akal Budi untuk mencari kebenaran dan arti dari adanya sesuatu.
Beberapa prinsip dalam berfilsafat, antara lain: kerendahan hati,membebaskan pemikiran dalam belenggu taqlid, menggunakan kebebasan berfikir sesuai dengan prinsip prinsip pengetahuan.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H