Lihat ke Halaman Asli

Menikah Saat Kuliah, Kenapa Tidak?

Diperbarui: 4 April 2017   22:01

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

dokpri

Menikah merupakan impian semua orang. Selain merupakan ibadah, nikah merupakan buah cinta yang sangat tak ternilai harganya. Tapi bagi sebagian orang, nikah bisa menjadi momok menakutkan. Apalagi bagi para jomblowan dan jomblowati yang semakin digerus usia. Dari sisi lain menikah menjadi momok karena berbagai faktor, misalnya belum punya rumah, penghasilan pas-pasan, belum bisa bahagiain orang tua, dan yang paling menjadi alasan apalagi bagi mahasiswa adalah karena masih kuliah dan belum sarjana. Pada artikel ini saya akan sharing tentang menikah ketika kita masih kuliah. Dan kebetulan saya adalah salah satu mahasiswa yang meng-Aamini judul artikel di atas. 

Ada adagium yang famous dimasyarakat kita “ Jodoh Itu Ditangan Tuhan bukan Ditangan Johan “, tapi tidak lantas kita diam saja hanya menunggu jodoh itu turun dari langit tiba-tiba datang kerumah langsung melamar kita bawain surat nikah apalagi bawain surat tanah hehe. Tapi, perlu ada usaha, bahasa agamanya ikhtiar. Agar jodoh kita pantas untuk membimbing kita bukan hanya di dunia tetapi juga di akhirat. 

Memutuskan untuk menikah muda apalai ketika masih kuliah bukan keputusan yang gampang, tapi bukan berarti menjadi sebuah kemustahilan, “Impossible turn to I’m possible”. Nahhh, yang menjadi pertanyaan, bagaimana caranya menikah diusia muda tapi tetap menghasilkan keluarga yang MASLAHAH atau bahasa kitanya sakinah, mawaddah , warohmah.

Setidaknya ada 4 hal yang harus diperhatikan agar pernikahan happy ending, apalagi yang menikah diusia muda.

1. Niat

Yang menentukan pernikahan seseorang happy ending atau sad ending adalah niat pasangan itu sendiri. Ketika seorang perempuan menikahi pasangannya karen hartanya misalkan, karena dia anak pejabatlah atau konglomerat, maka ketika pasangan hidup kita sudah tidak jadi pejabat atau konglomerat bahasa orang awamnya bangrut disitu mulai benih-benih keretakan rumah tangga terlihat. 

Ini hanya contoh sebagian kecil saja jika kita menikah diawali dengan niat yang tidak baik. Oleh karena itu didalam agam islam diajarkan bahwa nikah itu tidak ada tujuan lain niatnya hanyalah untuk beribadah “Litta’abbud Ilalloh”. Apapun nanti yang terjadi pasca akad, baik sehari, seminggu, sebulan, bahkan bertahun-tahun karena niatnya sudah ibadah masalah sebesar apapun dalam rumah tangga dia akan selalu mengembalikan itu kepada Tuhan. Sehingga ketika dia dihadapkan dengan masalah besar dia tidak akan mengatakan “ Masalahku Besar” tapi dia akan mengatkan “ Aku Punya Tuhan Yang Maha Besar”.

2. Hindari NATO ( No Action Talk Only )

Point kedua ini lebih ditujukan kepada pasangan laki-laki. Dalam berumah tangga apalagi di usia muda hindari ucapan selangit tapi ucapkanlah kata-kata yang membumi, artinya berbicara realita. Ini bukan jamannya pacaran yang hanya bermodalkan kata-kata untuk meluluh lantahkan hati perempuan. Jangan terlalu mengumbar janji manis, tetapi buktikanlah di depan pasangan kita bahwa anda adalah seorang suami yang bertanggung jawab. 

Mulailah menyusun planning-planning untuk masa depan dari mulai target punya momongan, tahun berapa target punya rumah dan di usia berapa punya kendaraan. Jangan juga membuat planning-planning secara sepihak, ajaklah pasangan untuk berdiskusi setidaknya walaupun pasangan kita tidak memberikan ide atau gagasan sedikitpun akan tetapi pasangan kita akan merasa dihargai dengan dilibatkannya dalam menyusun planning ini.

3.Quality Time

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline