Lihat ke Halaman Asli

Siska Fajarrany

TERVERIFIKASI

Lecturer, Writer

Review Serial "Ular Tangga Dara(h)", Permainan Berujung Teror dan Maut

Diperbarui: 23 Agustus 2024   13:01

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Serial Ular Tangga Dara(h). (Sumber: Vidio)

Tepat pada hari ini (23 Agustus 2024), serial vidio original berjudul Ular Tangga Dara(h) merilis episode ke delapan. Itu artinya episode delapan menjadi penutup cerita serial ini.

Setelah menayangkan episode pertama pada 19 Juli 2024, serial ini mendapatkan banyak antusias penonton. Terlihat dari banyaknya warganet yang membincangkan serial ini di media sosial. Mulai dari jalan cerita yang membuat penonton penasaran, sampai menebak-nebak siapa yang melakukan teror.

Lagi-lagi  Vidio mengangkat genre thriller mystery drama. Setelah keberhasilan My Nerd Girl mencapai season 3. Namun bedanya, serial Ular Tangga Dara(h) dikemas lebih seram dan mencekam. Bukan lagi para remaja yang ingin memecahkan teka-teki yang mengintai mereka. Kini teror dihadapi oleh orang dewasa dengan usia yang sudah matang dalam menghadapi situasi sulit seperti ini. 

Serial Ular Tangga Dara(h) diproduseri oleh Sonu Samtani dan Sonya Samtani. Mempercayakan Razka Robby Ertanto sebagai sutradara dan penulis naskah, Aksara Kata.  Berjumlah delapan episode yang rata-rata berdurasi 40 menit untuk satu episode.

Diperankan deretan aktor muda seperti Fadly Faisal, Saskia Chadwick, Hana Saraswati, Arya Vasco, Lea Ciarachel, Ovan Rizki, Asha Assuncao, Dito Darmawan, dan satu sineas senior, Arswendy Bening Swara. 

Ketertarikan saya pada serial ini memang terletak pada judul yang dijadikan sebagai inti cerita pada serial ini. Permainan anak-anak yang begitu populer di setiap generasi bernama ular tangga. Saya rasa, semua orang pernah memainkan permainan ini. Bahkan tidak hanya anak-anak, orang dewasa juga masih banyak yang memainkan permainan ular tangga. Seperti mengisi waktu bersama teman sambil nongkrong di kafe atau mungkin bermain ular tangga secara online.

Saya menduga serial ini akan menggiring penonton pada permainan ular tangga yang membuat para pemainnya terasa seperti masuk pada permainan itu. Seperti film Jumanji yang melegenda. Membuat para pemainnya turut merasakan secara nyata apa yang terjadi setelah dadu dikocok.

Namun ternyata serial Ular Tangga Dara(h) jauh berbeda dengan film Jumanji. Permainan ular tangga bukan menjadi nyata, tetapi menjadi awal mula sebuah teror dimulai.

Series ini diawali dengan kisah sekelompok mahasiswa yang sedang melaksanakan program KKN. Dalam kelompok KKN itu, ada mahasiswi canti bernama Dara yang diperankan oleh Lea Ciarachel. Dara saat itu mengeluh sedang sakit sehingga kurang maksimal dalam menjalankan kegiatan KKNnya.

Pada malam hari, sekelompok geng mahasiswa yang paling hits di kampus, memaksa Dara untuk ikut bergabung memainkan ular tangga. Mereka adalah Hanif yang diperankan oleh Fadly Faisal, Tiara yang diperankan Hana Saraswati, Valdo yang diperankan oleh Arya Varsco, Sisil yang diperankan Asha Assunaco, dan Fico yang diperankan oleh Ovan Rizki. Mereka memang terkenal paling hits di kampus dan gemar merundung Dara.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline