Lihat ke Halaman Asli

SISKA ARTATI

TERVERIFIKASI

Ibu rumah tangga, guru privat, dan penyuka buku

Kesiapan Fisik dan Mental Menyambut Ramadan 1445H

Diperbarui: 10 Maret 2024   09:57

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilustrasi gambar: idntimes.com

Tahun ini ada perbedaan memulai hari untuk 1 Ramadan 1445H. In syaa Allah besok Senin, 11 Maret 2024, keluarga saya akan memulai ibadah puasa ramadan, sebagian keluarga besar akan mengawalinya di Selasa, 12 Maret 2024.

Bagi kami perbedaan tersebut adalah hal biasa dan saling menghormati dasar pendapat masing-masing ulama, baik dari kalangan Muhammadiyah maupun Nahdatul Ulama. 

Di wilayah rukun tetangga komplek rumah, warga melakukan kerja bakti membersihkan lingkungan mulai dari pintu gerbang perumahan hingga di pekarangan rumah masing-masing. Pelaksanan kebersihan sudah tampak sejak memasuki awal Maret lalu dan kegiatan gotong royong dilaksanakan tadi pagi oleh para bapak.

Suami saya pun melakukan hal yang sama di sekitar rumah, mengingat beberapa hari dinas luar kota sehingga baru menyempatkan diri membersihkan halaman depan dan belakang usai kerja bakti. Saya dan putri semata wayang beneraih dalam rumah.

Kebersihan lingkungan rumah dalam menyambut ramadan secara lahiriah adalah bentuk upaya membersihkan diri dan lingkungan agar makin nyaman dan sejuk di bulan suci.

Beberapa pekan sebelumnya kami pun rajin berolahraga untuk  menjaga stamina agar tetap prima. Saya pribadi sedang mengalami kondisi kesehatan yang kurang stabil sehingga membutuhkan asupan vitamin serta makanan sehat lainnya untuk menjaga daya tahan tubuh.

Hal ini sangat saya butuhkan, mengingat selama bulan Ramadan, ketahanan fisik tetap harus terjaga. Saya masih tetap aktif mengajar tahsin di beberapa tempat dan juga di rumah, mengajar les privat anak-anak dalam membimbing belajar menghadapi ujian tengah semester. Pula selama ramadan, mengupayakan agar salat sunnah tarawih tidak tertinggal. Karena inilah salat sunnah istimewa, yang hanya ada di bulan Ramadan.

Dalam pelaksanaan ibadah harian, pemanasan yang saya lakukan untuk target pribadi ramadan tahun ini adalah:

1. Khataman

Alhamdulillaah saya berniat mengawalinya di awal bulan Maret ini dengan melakukan tulawah lebih dari satu juz. Selama 11 bulan sebelumnya, dengan mengikuti komunitas One Day One Juz, targetet 1 hari 1 juz telah terbiasa tercapai.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline