Lihat ke Halaman Asli

SISKA ARTATI

TERVERIFIKASI

Ibu rumah tangga, guru privat, dan penyuka buku

Santap Siang Hati Riang dengan Tumis Daging Kacang Panjang

Diperbarui: 2 Juni 2023   06:47

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Tumis Daging Kacang Panjang (Dok.Pri)

Selamat pagi, pembaca sekalian yang penuh keceriaan. 

Sudah lama kiranya saya tidak mengunggah tulisan resep masakan. Sebenarnya ada beberapa menu yang baru saya coba memasaknya selama bulan Ramadan. Namun, saya belum sempat mengabadikan tahapan memasak dan menuliskan resepnya.

Nah, kemarin jelang siang, saya langsung menyibukkan diri di dapur untuk memasak lauk makan siang keluarga.

Pilihan kali ini adalah Tumis Daging Kacang Panjang. Alasannya karena sudah lama kami tidak mengkonsumsi daging sapi, mungkin sekitar dua bulan lebih. Biasanya saya memasak daging ketika mendapat pemberian daging kurban saat selesai Idul Adha. In syaa Allah pelaksanaan hari raya Idul Adha akan dilaksanakan di bulan ini juga.

Jadi, sebelum nanti ada pembagian daging, saya mencoba melatih diri memasak tumisan ini dan tes menu apakah suami dan anak saya akan menyukainya?

Oiya, sengaja tumisan ini saya campur dengan sayuran dan buah lainnya. Silakan pembaca simak bahan dan bumbunya.

Yuk, lakimares! Langsung kita mainkan resepnya!

***

Persiapan bahan tumisan (Dok.Pri)

Bahan 1:

  • 250gr daging sapi, potong dadu atau iris tipis, sesuai selera
  • 5 Bawang merah, 5 bawang putih, 4 kemiri. Dihaluskan.
  • Tiga lembar daun salam dan 1 ruas lengkuas digeprek.
Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline