Lihat ke Halaman Asli

SISKA ARTATI

TERVERIFIKASI

Ibu rumah tangga, guru privat, dan penyuka buku

Cuma Sosis, Tahu, dan Telur Bisa Jadi Cemilan Seenak Ini!

Diperbarui: 29 Oktober 2022   11:47

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sosis Tahu Telur (Dokumentasi pribadi)

Kebetulan banget saya memang punya persediaan tiga bahan masakan tersebut di kulkas. Pengen bikin cemilan, tapi mau dibuat apa ya?

Mulailah saya berselancar di youtube mencari tutorial membuat kudapan berbahan dasar 3 bahan tadi. 

Ada satu tutorial yang menarik, mudah dan praktis membuatnya. Bahan bumbu tambahan pun tersedia di dapur. Namun ada yang membuat saya ragu.

Pada tahap pembuatannya, ada proses merebus bahan tersebut dalam bungkus plastik. Berbahaya atau tidak ya, apabila nanti makanan tersebut kita santap dan terserap oleh tubuh?

Untuk meyakinkan diri, kembali saya berselancar di media online dengan ketik kata kunci 'merebus makanan dalam plastik'.

Muncul beberapa artikel yang saya butuhkan sebagai bahan referensi untuk meyakinkan saya. Alhamdulillaah, ternyata merebus dalam plastik masih tergolong aman apabila plastik yang digunakan merupakan golongan bahan plastik yang disarankan oleh BPOM.

Pembaca dapat menyimak selengkapnya pada dua artikel referensi yang saya sematkan di sini yaitu dari kompas.com dan gridhealth.id

Kembali ke soal cemilan, saya pun semangat untuk membuatnya setelah membaca artikelnya. Apalagi tadi siang agak mendung jelang hujan turun, sekalian membuatnya untuk teman makan siang keluarga kecil kami.

Yuk, lakimares! Langsung kita mainkan resepnya!

***

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline